Berita
Oleh Sahlan Ake pada hari Selasa, 16 Apr 2019 - 15:17:49 WIB
Bagikan Berita ini :

Usai Nyoblos, Koalisi Prabowo-Sandi Merapat di Kertanegara

tscom_news_photo_1555402669.jpeg
Anggota Dewan Pengarah Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandiaga, Fadli ZonĀ  (Sumber foto : ist)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) -Anggota Dewan Pengarah Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandiaga, Fadli Zon mengatakan, usai menyoblos koalisi Indonesia adil makmur akan berkumpul di kediaman Prabowo, di Jalan Kertanegara, Jakarta.

"Saya kira, kita akan mungkin berkumpul nanti di Kertanegara," kata Fadli di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (16/4/2019).

Pertemuan ini akan dihadiri oleh Prabowo usai melakukan pencoblosan di TPS 041, Desa Bojong Koneng, Hambalang, Kabupaten Bogor.

"Mungkin siang ya Pak Prabowo kan akan nyoblos di Bogor wilayah Bojong Koneng. Saya juga akan ada di sana jadi mungkin setelah itu istirahat baru akan meluncur," kata dia.

Wakil Ketua DPR RI ini juga berharap pemilu tahun ini berjalan damai dan jujur, tidak ada kecurangan-kecurangan yang dapat merusak demokrasi di Tanah Air.

"Jangan lah ada kecurangan-kecurangan yang bisa menimbulkan kegaduhan. Saya kira damai itu bisa terbentuk kalau pemilu berjalan dengan jujur, adil dan kalau tidak berjalan dengan jujur dengan adil itu lah yang akan menimbulkan kegaduhan-kegaduhaan," kata dia.(plt)

tag: #prabowosandiaga  #pilpres-2019  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
AMIN BANNER 01
advertisement
AMIN BANNER 02
advertisement
AMIN BANNER 03
advertisement
AMIN BANNER 04
advertisement
AMIN BANNER 06
advertisement
AMIN BANNER 08
advertisement
Berita Lainnya
Berita

Aksi Damai GPKR di Gedung Mahkamah Konstitusi untuk Menegakkan Kedaulatan Rakyat

Oleh Sahlan Ake
pada hari Kamis, 28 Mar 2024
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Dengan semangat perjuangan tanpa titik kembali, hari ini Kamis 28 Maret 2024, Gerakan Penegak Kedaulatan Rakyat (GPKR) akan kembali menggelar aksi damai bertempat di ...
Berita

KPK Diminta Jelaskan Alasan Periksa Shanty Alda di Kasus Dugaan Korupsi Abdul Gani Kasuba

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Mantan Penyidik KPK, Yudi Purnomo mengatakan Penyidik KPK harus transparan dalam menangani perkara dugaan korupsi yang menyeret Gubernur Maluku Utara nonaktif, Abdul Gani ...