Berita
Oleh Sahlan Ake pada hari Selasa, 23 Apr 2019 - 11:37:03 WIB
Bagikan Berita ini :
Diduga Terlibat Pembakaran Surat Suara

PDIP akan Berikan Sanksi Berat Buat Calegnya

tscom_news_photo_1555994223.jpg
Surat suara (Sumber foto : Istimewa)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) -- PDI Perjuangan akan memecat calegnya yang diduga terlibat dalam pembakaran 15 kotak suara di Jambi. Menurut PDIP, caleg tersebut telah melakukan kesalahan serius.

Ketua DPP PDIP Hendrawan Supratiknomengatakan, partainya akan memberikan sanksi yang serius kepada para kadernya yang melakukan perilaku menyimpang dari ideologi partainya.

"Semua tahu, perilaku menyimpang demikian di PDIP sanksinya berat," kata Hendrawan saat dihubungi Selasa (23/4/2019).

Hanya saja, kata dia, kasus ini sedang diverifikasi oleh partai untuk mengambil langkah-langkah selanjutnya.

"Info yang masuk belum lengkap. Sedang diverifikasi," tegasnya.

Diberitakan, KPU Provinsi Jambi menyiapkan pemungutan suara ulang (PSU) di 3 TPS di Desa Koto Padang, Sitinjau Laut, Kota Sungai Penuh, Jambi. PSU dilakukan terkait kejadian pembakaran 15 kotak suara di 3 TPS tersebut.

Atas kejadian pembakaran kotak surat suara itu, polisi berhasil mengamankan 3 orang tersangka, yaitu Panwascam, caleg PDIP Kota Sungai Penuh, dan satu orang PNS yang masih berstatus saksi. (ahm)

tag: #pemilu-2019  #pilpres-2019  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement
Berita Lainnya
Berita

MK Jamin Tak Ada Deadlock saat Pengambilan Keputusan Sengketa Pilpres

Oleh Sahlan Ake
pada hari Kamis, 18 Apr 2024
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Mahkamah Konstitusi (MK) menjamin tidak akan ada deadlock dalam pengambilan putusan sengketa Pilpres 2024. Saat ini, Hakim Konstitusi masih melaksanakan rapat ...
Berita

Pemprov DKI Jakarta Apresiasi Bank DKI Penyumbang Dividen Terbesar

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Pemprov DKI Jakarta melalui Kepala Badan BP BUMD Provinsi DKI Jakarta, Nasruddin Djoko Surjono menyampaikan apresiasi atas kontribusi Bank DKI sebagai Badan Usaha Milik ...