Oleh Sahlan Ake pada hari Rabu, 04 Des 2019 - 13:57:44 WIB
Bagikan Berita ini :

Jika Tak Ada Kendala, Golkar Tetapkan Ketum Malam Ini

tscom_news_photo_1575442664.jpeg
Partai Golkar (Sumber foto : Istimewa)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) -Ketua DPP Golkar Ace Hasan Syadzily menyebut terbuka peluang aklamasi dalam mekanisme pemilihan ketua umum Golkar. Aklamasi bisa terjadi apala hasil pandangan umum para pemilik suara Golkat menghendaki petahana ketum Golkar Airlangga Hartarto sebagai satu-satunya kandidat yang didukung.

"Kalau memang misalnya tidak ada dukungan kepada Pak Ridwan Hisjam dan hanya kepada Pak Airlangga dukungan itu diberikan. Maka saya kira Pak Airlangga yang harus ditetapkan sebagai ketua umum," kata Ace di Hotel Ritz Carlton, Mega Kuningan, Jakarta Pusat, Rabu (4/12/2019).

Kendati demikian dirinya tak mau mendahului pandangan umum para pemilik suara Golkar. Namun, bila proses forum pandangan umum berjalan lancar, kata Ace, kemungkinan ketum Golkar terpilih bisa diputuskan malam ini.

"Kemungkinan hari ini, walaupun penetapannya bisa dilakukan pada besok," ujarnya.

Forum pandangan umum pemilik suara munas Golkar dibacakan oleh Ketua DPD tingkat I atau provinsi. Biasanya, kata Ace, apa yang disampaikan Ketua DPD I tingkat Provinsi juga termasuk suara DPD II atau Kabupaten/Kota.

"Aklamasi itu ketika seluruh pemilik suara menyatakan dukunganya kepada satu satunya Pak Airlangga sebagai caketum. Bisa mayoritas, bisa semua," tuturnya.

Hingga siang ini, munas X Golkar masih mendengar pandangan umum DPD Golkar. Pandangan umum dibacakan Ketua DPD tingkat I. Dalam pandangan umum, DPD tingkat I Golkar menyampaikan pendapatnya atas laporan pertanggungjawaban pengurus Golkar sekaligus deklarasi dukungan terhadap calon ketum baru. (ahm)

tag: #partai-golkar  #airlanggahartarto  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
AMIN BANNER 01
advertisement
AMIN BANNER 02
advertisement
AMIN BANNER 03
advertisement
AMIN BANNER 04
advertisement
AMIN BANNER 06
advertisement
AMIN BANNER 08
advertisement
Lainnya
Berita

Kini Nasabah Bank DKI Bisa Tarik Tunai Tanpa Kartu di ATM BRI

Oleh Sahlan Ake
pada hari Kamis, 28 Mar 2024
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Bank DKI kembali menunjukkan komitmennya dalam memberikan layanan terbaik kepada nasabah khususnya dalam layanan digital. Melalui kerja sama dengan PT Jalin Pembayaran ...
Berita

DPR Sahkan RUU Daerah Khusus Jakarta Jadi UU

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --DPR RI resmi mengesahkan Rancangan Undang-Undang Daerah Khusus Jakarta (RUU DKJ) menjadi Undang-Undang (UU). Pengesahan dilakukan pada Rapat Paripurna DPR RI ke-14, di ...