Oleh Jihan Nadia pada hari Rabu, 15 Apr 2020 - 11:18:14 WIB
Bagikan Berita ini :

Pelantikan Wagub DKI Hari Ini, Istana Hanya Mengundang Anies Dan Prasetio Edi

tscom_news_photo_1586924294.jpg
Ahmad Riza Patria (Sumber foto : )

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) -- Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetio Edi Marsudi membenarkan bahwa pelantikan Wakil GubernurAhmad Riza Patria yang digelar hari ini, pihak istana hanya mengundang Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan beserta dirinya.

"Benar saya hari ini diundang pihak Istana Negara untuk menghadiri pelantikan saudara Ahmad Riza Patria menjadi Wakil Gubernur DKI. Dan undangan ini hanya untuk saya sendiri," kata Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetio Edi Marsudi kepada wartawan balaikota, Selasa (14/4/2020).

Pernyataan Pras, sapaan akrab politisi PDIP ini, juga dibenarkan Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta M. Taufik.

"Benar hanya Ketua DPRD DKI yang diundang untuk menyaksikan pelantikan Wagub DKI di Istana Negara," kata Taufik.

Sebelumnya, M. Taufik mengatakan, Ahmad Riza Patria dipastikan akan dilantik hari Rabu (15/4/2020), sebagai Wakil Gubernur (Wagub) DKI. Riza akan mendampingi Gubernur DKI Anies Baswedan hingga 2022. "Benar, besok Rabu (15/4) pukul 13.00 WIB, A Riza Patria akan dilantik jadi Wagub DKI di Istana Negara. Dan undangan pun dibatasi," kata Taufik yang juga Ketua DPD Partai Gerindra DKI, ketika ditanya wartawan Selasa (14/4/2020).

Dijelaskan MT, sapaan akrab M. Taufik, pelantikan A. Riza Patria oleh Presiden Joko Widodo ini digelar dengan undangan terbatas. Dan menerapkan standar protokol kesehatan di tengah pandemi Corona saat ini.

tag: #pemprov-dki  #dprd-dki  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
AMIN BANNER 01
advertisement
AMIN BANNER 02
advertisement
AMIN BANNER 03
advertisement
AMIN BANNER 04
advertisement
AMIN BANNER 06
advertisement
AMIN BANNER 08
advertisement
Lainnya
Jakarta

Mahasiswa Kecewa dengan Sikap KPK: Ancam Akan Lapor ke Jokowi

Oleh Sahlan Ake
pada hari Rabu, 10 Agu 2022
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Mahasiswa yang tergabung dalam Aliansi Mahasiswa Menggugat kembali melakukan aksi di depan Kantor Badan Perencanaan dan Pembangunan Nasional (Bappenas). Massa aksi ...
Jakarta

Muncul Nama Heru Budi Hartono Pengganti Anies Baswedan, Siapa Dia?

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)- Masa jabatan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan akan habis masa jabatan pada 16 Oktober 2022. Mengingat Pilkada baru digelar 2024, posisi Anies akan diisi oleh penjabat ...