Oleh Alfin Pulungan pada hari Kamis, 23 Apr 2020 - 19:42:36 WIB
Bagikan Berita ini :

Hasil Sidang Isbat, Pemerintah Tetapkan 1 Ramadan 24 April 2020

tscom_news_photo_1587644528.jpg
Ilustrasi menyambut Ramadhan (Sumber foto : Istimewa)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) -- Pemerintah melalui Kementerian Agama (Kemenag) menetapkan awal puasa atau 1 Ramadan 1441 Hijriah jatuh pada Jumat (24/4/2020). Keputusan penetapan 1 Ramadan diambil melalui sidang isbat yang digelar di Kementerian Agama, Kamis (23/4) malam.

Menteri Agama Fachrul Razi mengatakan laporan hilal dari sejumlah titik yang menjadi lokasi pemantauan hilal menunjukkan posisi hilal berkisar antara 2 derajat 41 menit sampat 3 derajat 44 menit.

"Menetapkan bahwa, awal Ramadhan 1441 H bertepatan dengan esok hari, bertepatan dengan hari Jumat tanggal 24 April tahun 2020," kata Fachrul dalam telekonferensi pers yang disaksikanTeropongSenayan.


TEROPONG JUGA:

>Wabah Korona, Momen "Menerangi Rumah" dengan Ibadah di Bulan Suci

>Ini Penjelasan Imam Besar Istiqlal Soal Anjuran Nabi Ibadah di Masa Bencana

>Kementerian Agama Imbau Selama Ramadhan Laksanakan Ibadah di rumah


Sidang isbat digelar di Auditorium HM Rasjidi Gedung Kementerian Agama Jalan MH Thamrin mulai pukul 17.00 WIB dan dilaksanakan dengan menerapkan protokol kesehatan. Penetapan 1 Ramadan melalui sidang isbat diambil melalui serangkaian pemaparan hasil data hisab dan pantauan rukyatul hilal yang telah dilakukan oleh Tim Kemenag di 82 titik seluruh Indonesia.

Sidang isbat menjadi cara pemerintah dalam menentukan awal bulan Ramadan 1441, meskipun, di sebagian wilayah umat Islam ada yang telah lebih dulu melaksanakan ibadah puasa, seperti pengikut aliran Thariqat Syattariah di Aceh.

Akibat musim pandemi korona, sidang isbat tahun ini hanya dihadiri secara fisik oleh ketua MUI Abdullah Zaidi, Menag Fachrul Razi, Wamenag Zainut Tauhid Sa"adi, Ketua Komisi Agama (Komisi VIII) DPR RI Yandri Susanto, dan Dirjen Bimas Islam Kamaruddin Amin. Selain itu, perwakilan organisasi kemasyarakatan Islam seperti PBNU dan Muhammadiyah juga ikut dalam sidang isbat tersebut.

Sebelumnya,Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (LAPAN) juga telah mengadakan pengamatan hilal dan memprediksi 1 Ramadan 1441 Hijriah akan jatuh pada 24 April 2020.

Kepala LAPAN sekaligus anggota tim hisab rukyat Kementerian Agama, Thomas Djamaluddin mengatakan, posisi hilal Kamis petang cukup tinggi. ”Ketinggiannya sudah memenuhi kriteria wujudul hilal yang digunakan Muhammadiyah maupun ketinggian minimal 2 derajat yang dipakai NU (Nahdlatul Ulama),” ujarnya.

Sementara itu, PP Muhammadiyah juga telah meneta sudah menetapkan awal Ramadan 1441 Hijriah jatuh pada 24 April 2020. Itu ditetapkan berdasarkan hisab hakiki wujudul hilal yang dipedomani Majelis Tarjih dan Tajdid PP Muhammadiyah.

"Ijtimak jelang Ramadan 1441 H terjadi pada hari Kamis Wage, 23 April 2020 M pukul 09:29:01 WIB.Tinggi Bulan pada saat terbenam Matahari di Yogyakarta ( f= -07°48¢ (LS) dan l= 110°21¢BT ) = +03°53¢09² (hilal sudah wujud), dan di seluruh wilayah Indonesia pada saat terbenam Matahari itu Bulan berada di atas ufuk. 1 Ramadan 1441 H jatuh pada hari Jum’at Kliwon, 24 April 2020 M," demikian nukilanmaklumat PP Muhammadiyah.

tag: #ramadhan  #kementerian-agama  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement
Lainnya
Berita

TKN Akan Gelar Nobar Sidang Putusan Sengketa Pilpres

Oleh Sahlan Ake
pada hari Jumat, 19 Apr 2024
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran bakal menggelar acara nonton bareng sidang putusan sengketa hasil Pilpres 2024. Acara itu akan digelar secara sederhana bersama ...
Berita

Kemenhub Catat Arus Mudik-Balik Lebaran 2024 Capai 242 Juta Orang

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Kementerian Perhubungan (Kemenhub) melaporkan pergerakan secara nasional angkutan arus mudik-balik Lebaran 2024 mencapai 242 juta orang. Kemenhub menilai pelaksanaan ...