Oleh Bachtiar pada hari Jumat, 14 Agu 2020 - 14:49:17 WIB
Bagikan Berita ini :

Pengamat: Ahmad Basarah Layak Dapat Bintang Jasa Utama

tscom_news_photo_1597391357.jpg
Ahmad Basarah Politikus PDIP (Sumber foto : Istimewa)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)- Selain nama Fahri Hamzah dan Fadli Zon, Wakil Ketua MPR RI Ahmad Basarah menjadi salah satu tokoh yang menerima Tanda Kehormatan Bintang Jasa Utama dari Presiden Joko Widodo (Jokowi) jelang perayaan HUT RI ke 75.

Direktur Eksekutif Indonesian Public Institute (IPI), Karyono Wibowo berpandangan, Basarah memang layak dianugerahi penghormatan lantaran pengabdiannya, jasa, dan karyanya buat bangsa sudah memenuhi syarat.

"Ahmad Basarah selama ini memang lebih dikenal sebagai politisi yang sangat menaruh perhatian terhadap persoalan ideologi negara. Bukan hanya meluangkan waktu untuk memasyarakatkan Pancasila sebagai salah satu tugas pimpinan MPR RI, tapi juga rajin dan tekun mengkaji dan meneliti Pancasila secara komprehensif," ujar Karyono, Jumat (14/8/2020).

Karyono mencatat, selama Juni 2020 atau yang disebut dengan Bulan Bung Karno yang baru lalu saja, Ahmad Basarah mengadakan lebih dari 20 kali Webinar dengan sejumlah forum dan perguruan tinggi di seluruh Indonesia dari pagi sampai malam tentang ideologi negara ini.

Tidak hanya itu, Menurut Direktur Stratejik Indo Survey & Strategy itu, keberhasilan Basarah meraih gelar doktor dalam ilmu hukum tata-negara dari Universitas Diponegoro Semarang pada bulan Desember 2016 menjadi bukti keseriusannya mendalami Pancasila.

Kata Karyono, untuk mendapatkan gelar prestisius itu, Basarah mengajukan disertasi berjudul "Eksistensi Pancasila Sebagai Tolok Ukur Dalam Pengujian Undang-Undang Terhadap Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 di Mahkamah Konstitusi: Kajian Perspektif Filsafat Hukum Dan Ketatanegaraan".

"Dalam disertasinya yang diuji oleh Guru Besar dari lima Perguruan Tinggi, dan dua orang di antaranya adalah mantan Ketua Mahkamah Konstitusi, yakni oleh Prof. Dr. Mahfud MD dan Prof Dr, Arief Hidayat, Basarah menyelidiki latar belakang historis, filosofis dan kedudukan hukum Pancasila sebagai sumber dari segala sumber pembentukan hukum nasional maupun tolok ukur pengujian UU di Mahkamah Konstitusi (MK). Ini sungguh sebuah novelty yang luar biasa," ujar Karyono.

Lebih lanjut Karyono menilai penguasaan Basarah yang baik mengenai Pancasila telah membuatnya dipercaya oleh PDIP Perjuangan menduduki sejumlah jabatan strategis di MPR RI, antara lain Ketua Fraksi PDI Perjuangan di MPR RI (2014-2019 dan 2019-2024), Ketua Badan Sosialisasi MPR RI (2014-2019) dan Pimpinan MPR RI periode 2014-2019 dan periode 2019-2024.

"Basarah dikenal sebagai sosok yang tidak pernah lelah mengawal prinsip-prinsip kebangsaan. Saya kenal dia lama sekali.

Sejak menjadi mahasiswa Ahmad Basarah sudah memilih organisasi yang mengusung nasionalisme, yakni Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI)," papar Karyono.

Dengan demikian, Karyono meyakini, sebagai organisasi yang menggembleng watak politik kebangsaannya saat ini. Makanya, ketika Basarah menjadi Wakil Ketua MPR RI, dia semakin leluasa untuk menebarkan nilai-nilai yang telah menjadi konsensus dasar berbangsa dan bernegara.

"Yaitu Pancasila, UUD NRI Tahun 1945, Negara Kesatuan Republik Indonesia dan Bhinneka Tunggal Ika," tandas Karyono.

tag: #penghargaan  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement
Lainnya
Berita

TKN Akan Gelar Nobar Sidang Putusan Sengketa Pilpres

Oleh Sahlan Ake
pada hari Jumat, 19 Apr 2024
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran bakal menggelar acara nonton bareng sidang putusan sengketa hasil Pilpres 2024. Acara itu akan digelar secara sederhana bersama ...
Berita

Kemenhub Catat Arus Mudik-Balik Lebaran 2024 Capai 242 Juta Orang

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Kementerian Perhubungan (Kemenhub) melaporkan pergerakan secara nasional angkutan arus mudik-balik Lebaran 2024 mencapai 242 juta orang. Kemenhub menilai pelaksanaan ...