Oleh Rihad pada hari Jumat, 15 Jan 2021 - 06:43:59 WIB
Bagikan Berita ini :

Gempa Guncang Majene, Kantor Gubernur Sulbar Dikabarkan Rusak Parah

tscom_news_photo_1610667839.jpeg
Bangunan rusak akibat gempa di Majene (Sumber foto : ist)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)-Gempa 6,2 Magnitudo menggetarkan Majene, Sulawesi Barat. Akibatnya, Kantor Gubernur Sulbar rusak parah akibat pada Jumat (15/1) sekitar pukul 01.28 WIB. Beberapa warga di lokasi terlihat berkumpul di sana. Selain kantor gubernur, Rumah Sakit Mitra Manakarra juga mengalami kerusakan.

Akibat gempa yang berpusat pada 2.98 Lintang Selatan dan 118.94 Bujur Timur di wilayah timur laut Kabupaten Majene ini sejumlah perawat dikabarkan tertimbun.

Namun, hingga saat ini belum diketahui berapa jumlah bangunan di Sulbar yang rusak akibat gempa.

Sebelumnya, berdasarkan laporan BMKG, getaran gempa terasa di Majene, III Palu, II Makassar. Meski begitu gempa tidak berpotensi tsunami.

Merujuk data Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG), pusat gempa berada di darat. Tepatnya 6 kilometer Timur Laut Majene.

Gempa juga terasa hingga wilayah Palu, Sulawesi Tengah dan Makassar, Sulawesi Selatan.

Gempa tersebut merupakan ke sekian kalinya terjadi di sekitar wilayah Sulawesi Barat. Sebelumnya, pada Kamis siang (14/1), terjadi gempa beberapa kali.

BMKG mencatat gempa berkekuatan magnitudo 5,9 sempat terjadi beberapa kali dan terasa hingga Makassar dan Palu. Namun, tidak berpotensi tsunami.

tag: #gempa-bumi  #majene  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
AMIN BANNER 01
advertisement
AMIN BANNER 02
advertisement
AMIN BANNER 03
advertisement
AMIN BANNER 04
advertisement
AMIN BANNER 06
advertisement
AMIN BANNER 08
advertisement
Lainnya
Berita

Aksi Damai GPKR di Gedung Mahkamah Konstitusi untuk Menegakkan Kedaulatan Rakyat

Oleh Sahlan Ake
pada hari Kamis, 28 Mar 2024
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Dengan semangat perjuangan tanpa titik kembali, hari ini Kamis 28 Maret 2024, Gerakan Penegak Kedaulatan Rakyat (GPKR) akan kembali menggelar aksi damai bertempat di ...
Berita

KPK Diminta Jelaskan Alasan Periksa Shanty Alda di Kasus Dugaan Korupsi Abdul Gani Kasuba

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Mantan Penyidik KPK, Yudi Purnomo mengatakan Penyidik KPK harus transparan dalam menangani perkara dugaan korupsi yang menyeret Gubernur Maluku Utara nonaktif, Abdul Gani ...