Oleh Rihad pada hari Minggu, 25 Jul 2021 - 06:25:54 WIB
Bagikan Berita ini :

Pertanda Bagus, Kasus Sembuh Capai Rekor Baru

tscom_news_photo_1627169154.jpg
Ilustrasi pasien sembuh (Sumber foto : Ist)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)-Per Sabtu (24/7), Kementerian Kesehatan melaporkan kasus sembuh mendapat penambahan sebanyak 39.767 kasus. Ini merupakan rekor terbaru kasus kesembuhan di Indonesia. Saat ini, sebanyak 2.471.678 orang yang pernah positif COVID-19 sudah dinyatakan sembuh.

Sementara kasus kematian bertambah 1.415 jiwa. Angka ini lebih rendah dari Jumat kemarin yang mencatatkan rekor tertingginya dengan 1.566 kasus. Kini total kematian mencapai 82.013 jiwa.

Kasus harian COVID-19 di Indonesia masih terus bertambah. Per Sabtu (24/7), Kementerian Kesehatan melaporkan tambahan 45.416 kasus corona baru dalam 24 jam terakhir.

Kasus baru yang dilaporkan hari ini lebih rendah dari hari sebelumnya, Jumat (23/7), yang tercatat sebanyak 49.071 orang. Dengan penambahan kasus hari ini, total kasus konfirmasi di Indonesia saat ini menjadi 3.127.826 kasus.

Hasil ini didapatkan dari pemeriksaan 252.696 spesimen dari 179.953 orang. Jumlah ini turun dari kemarin saat 202.385 orang dites corona. Sayangnya, jumlah tes corona harian hari ini lebih rendah dari Jumat kemarin.

Kemudian kasus aktif corona kini berjumlah 574.135 orang, atau bertambah 4.234 kasus dari hari sebelumnya. Mereka adalah pasien terkonfirmasi positif corona yang sedang menjalani perawatan maupun menjalani isolasi.

tag: #covid-19  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement
Lainnya
Berita

MK Jamin Tak Ada Deadlock saat Pengambilan Keputusan Sengketa Pilpres

Oleh Sahlan Ake
pada hari Kamis, 18 Apr 2024
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Mahkamah Konstitusi (MK) menjamin tidak akan ada deadlock dalam pengambilan putusan sengketa Pilpres 2024. Saat ini, Hakim Konstitusi masih melaksanakan rapat ...
Berita

Pemprov DKI Jakarta Apresiasi Bank DKI Penyumbang Dividen Terbesar

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Pemprov DKI Jakarta melalui Kepala Badan BP BUMD Provinsi DKI Jakarta, Nasruddin Djoko Surjono menyampaikan apresiasi atas kontribusi Bank DKI sebagai Badan Usaha Milik ...