Berita
Oleh Sahlan Ake pada hari Senin, 10 Okt 2022 - 11:50:56 WIB
Bagikan Berita ini :

Sebanyak 33 RT Wilayah Jakarta Terdampak Banjir

tscom_news_photo_1665377456.jpg
Banjir (Sumber foto : Istimewa)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Sebanyak 33 RT di DKI Jakarta terendam banjir pagi ini. Banjir terjadi akibat Kali Ciliwung meluap.

Kepala BPBD DKI Jakarta Isnawa Adji menuturkan kali Ciliwung meluap usai hujan yang terjadi di Jakarta dan sekitarnya pada Minggu (9/10). Tinggi muka air di Bendung Katulampa sempat naik hingga Siaga 1 alias bahaya.

"BPBD mencatat genangan yang sebelumnya terjadi di 4 RT, saat ini menjadi 33 RT. Dari 30.470 RT yang ada di wilayah DKI Jakarta," kata Kepala BPBD DKI Jakarta Isnawa Adji dalam keterangan tertulisnya, Senin (10/10/2022).

Isnawa mengatakan hujan deras pada Minggu (9/10) kemarin mengakibatkan Bendung Katulampa Bogor siaga 1 dan Pos Pantau Depok siaga 2. Hal itu berimbas pada banjir di Jakarta.

Isnawa mengatakan, belum ada pengungsi akibat banjir tersebut. Saat ini petugas juga telah dikerahkan untuk melakukan penyedotan di wilayah terdampak banjir.

"BPBD DKI Jakarta mengerahkan personel untuk memonitor kondisi genangan di setiap wilayah, dan mengkoordinasikan unsur Dinas SDA, Dinas Bina Marga. Dan Dinas Gulkarmat untuk melakukan penyedotan genangan bersama dengan para lurah dan camat setempat," katanya.

Berikut daftar wilayah yang terendam banjir per Senin (10/10) pukul 03.00 WIB:

Jakarta Selatan dari terdapat 16 RT yang terdiri dari:
Kel. Srengseng Sawah
- Jumlah: 3 RT
- Ketinggian: 40 s.d 80 cm
- Penyebab: Luapan Kali Ciliwung

Kel. Tanjung Barat
- Jumlah: 2 RT
- Ketinggian: 90 s.d 210 cm
- Penyebab: Luapan Kali Ciliwung

Kel. Lenteng Agung
- Jumlah: 2 RT
- Ketinggian: 60 cm
- Penyebab: Luapan Kali Ciliwung

Kel. Pejaten Timur
- Jumlah: 5 RT
- Ketinggian: 60 s.d 230 cm
- Penyebab: Luapan Kali Ciliwung

Kel. Pengadegan
- Jumlah: 1 RT
- Ketinggian: 80 cm
- Penyebab: Luapan Kali Ciliwung

Kel. Rawajati
- Jumlah: 3 RT
- Ketinggian: 50 cm
- Penyebab: Luapan Kali Ciliwung

Jakarta Timur dari terdapat 17 RT yang terdiri dari:
Kel. Balekambang
- Jumlah: 2 RT
- Ketinggian: 60 s.d 250 cm
- Penyebab: Luapan Kali Ciliwung

Kel. Cililitan
- Jumlah: 2 RT
- Ketinggian: 40 s.d 100 cm
- Penyebab: Luapan Kali Ciliwung

Kel. Cawang
- Jumlah: 2 RT
- Ketinggian: 150 cm
- Penyebab: Luapan Kali Ciliwung

Kel. Bidara Cina
- Jumlah: 8 RT
- Ketinggian: 40 cm
- Penyebab: Luapan Kali Ciliwung

Kel. Kampung Melayu
- Jumlah: 3 RT
- Ketinggian: 50 cm
- Penyebab: Luapan Kali Ciliwung

tag: #banjir-jakarta  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
BANK DKI JACKONE
advertisement
We Stand For Palestinian
advertisement
HUT RI 79 - SOKSI
advertisement
HUT RI 79 - ADIES KADIR
advertisement
DD MEMULIAKAN ANAK YATIM
advertisement