Oleh Fath pada hari Minggu, 19 Mei 2024 - 11:04:04 WIB
Bagikan Berita ini :

Smelter Nikel Kaltim Kerap Kebakaran, Mukhtarudin Desak Pemerintah Lakukan Audit

tscom_news_photo_1716091444.jpg
Mukhtarudin Anggota komisi VII DPR RI dari fraksi partai Golkar (Sumber foto : Istimewa)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)- Wakil Ketua Fraksi Golkar Bidang Industri dan Pembangunan (Inbang) DPR RI Mukhtarudin buka suara soal insiden kebakaran pabrik pengolahan nikel, PT Kalimantan Ferro Industri (KFI) di Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur.

Anggota Komisi VII DPR RI ini meminta agar terus dilakukan audit pada smelter untuk mengetahui detail penyebab peristiwa tersebut.

"Ya tentu harus proses audit smelter itu, karena peristiwa ini bukan sekali," tandas Mukhtarudin ketika dihubungi wartawan, Minggu 19 Mei 2024.

Penting audit dilakukan, karena kata Mukhtarudin baru dua bulan diresmikan pada 19 September 2023, sudah terjadi ledakan.

Untuk itu, politisi Golkar Dapil Kalimantan Tengah ini menegaskan dengan adanya audit smelter tersebut agar tidak terulang peristiwa serupa. Mengingat, insiden ini tidak hanya menimbang korban materi, namun juga ada yang korban meninggal dunia.

Sebut saja, kebakaran pertama terjadi pada 11 Oktober 2023, lalu yang tewaskan pekerja asing. Terbaru ledakan terjadi juga di smelter itu pada 16 Mei 2024, hingga menyebabkan dua orang terluka.

Oleh karena itu, jika kemudian komisi VII DPR RI, mendesak pemerintah untuk mengaudit smelter, baik dari sisi kualitas alat atau mesin yang ada. Serta pelaksanaan prosedur K3 atau Keselamatan, Kesehatan Kerja di PT Kalimantan Ferro Industri (KFI) di Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur.

"DPR pastikan pasca insiden ini, tingkat keamanan terjamin di smelter itu," beber Mukhtarudin.

Kendati demikian, saya memandang perlu dan mendesak dalam waktu dekat Komisi VII DPR RI untuk melakukan pendalaman dalam konteks pengawasan baik melalui Rapat Dengar Pendapat (RDP) dan RDPU dengan instansi terkait dan pihak PT KFI untuk mengetahui detail penyebab peristiwa itu.

Jika dipandang perlu nanti Komisi VII DPR akan melalui kunjungan ke lokasi untuk melihat dan mengetahui keberadaan pabrik smelter itu," pungkas Mukhtarudin.

tag: #  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
DD MEMULIAKAN ANAK YATIM
advertisement
Lainnya
Berita

Tim Mabes XI Beberkan Kisah Sukses Anies Bangun Jakarta

Oleh Sahlan Ake
pada hari Sabtu, 27 Jul 2024
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Mabes XI (Markas Brawijaya XI) Komunitas Relawan Maju Bersama (Mabes) Anies Baswedan kembali menggelar kegiatan sillaturahmi dengan warga kelurahan Kota Bambu Selatan Rw 9 ...
Berita

Tuding Pimpinan DPD Arogan (sub) Senator Lampung Sebut Yorrys Cs Kekanak-kanakan

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPD), Bustami Zainudin menyebut Ketua Komite II DPD, Yorrys Raweyai tak memahami mekanisme organisasi dan kekanak-kanakan. Sebab, ...