Berita
Oleh Sahlan Ake pada hari Kamis, 16 Apr 2015 - 20:38:26 WIB
Bagikan Berita ini :

Fadli: Petugas Partai Itu Adanya Di Sistem Komunis

66fadli1.jpg
Fadli Zon (Sumber foto : Indra Kusuma)
Teropong Juga:

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) -Penyebutan petugas partai seperti pernyataan Ketua Umum Megawati Soekarnoputri bagi Presiden Joko Widodo menimbulkan masalah dalam pemahaman masyarakat.

"Ketika presiden menjadi petugas partai, siapa yang menugasi, ini terjadi problematik. Itilah itu salah kalau untuk presiden. Presiden itu kepala pemerintah dan kepala negara yang pemimpin rakyat sehingga tidak bisa dikatakan sebagai petugas partai," kata Wakil Ketua DPR Fadli Zon di komplek parlemen, Senayan, Kamis (16/04/2015).

Politisi Gerindra ini mengatakan, karena istilahnya salah jadi masalah di masyarakat. "Menurut saya istilah petugas partai itu salah dalam memilih istilah karena bermakna bertugas, ditugasi dan menugasi," katanya.

Menurut Fadli, harusnya loyalitas kepada partai itu berhenti, ketika loyalitas kepada negara itu dimulai. "Menurut saya seperti itu, kader partai yang diperlukan negara itu diwakafkan untuk rakyat jangan direcoki. Kalau dia jadi petugas implikasinya punya misi banyak dan bahaya," ungkapnya.

Fadli juga mengingatkan, Indonesia sistemnya presidensiil, kalau sitem parlementer berbeda. Sistem parlementer partai yang berkuasa membentuk pemerintahan dan perdana menteri.

"Kalau di sistem presidensil tidak ada, karena presiden dipilih rakyat. Demikian juga kalau sistem komunis, partai bisa menentukan presiden. yang bisa disebut petugas partai," katanya.(ss)

tag: #Petugas Partai di Komunis  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement