Berita
Oleh Bara Ilyasa pada hari Rabu, 12 Sep 2018 - 16:44:32 WIB
Bagikan Berita ini :

Mahasiswa Riau Tuntut Jokowi Mundur, Jokowi Dinilai Salah Urus Negara

74andre-rosiade-3.jpg.jpg
Andre Rosiade (Sumber foto : Istimewa)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)--Juru bicara pasangan calon presiden Prabowo Subianto-Sandiaga Solahuddin Uno, Andre Rosiade menilai, demonstrasi yang dilakukan ribuan mahasiswa Universitas Islam Riau (UIR) menunjukkan pemerintahan Joko Widodo salah mengurus negara.

"Saya rasa bukan hanya mahasiswa Riau, kita lihat demonstrasi sudah ada dimana-mana, berarti apa? Bahwa ada yang salah di bangsa ini, ada yang kurang dari kinerja pemerintah," kata Andre di Jakarta, Rabu (12/9/2018).

Andre juga mempercayai gerakan yang dilakukan ribuan mahasiswa itu merupakan kenyataan kedaaan hidup yang semakin sulit.

"Mereka (mahasiswa) itu selalu turun lapangan berteriak kalau ada maslaah rakyat menjerit, sudah saatnya rakyat menyuarakan kebenaran harga-harga naik bahwa mereka tamat sekolah tidak ada jaminan pekerjaan, ekonomi memburuk saya rasa itu aksi yang benar bahwa menyuarakan kepentingan benar. Saya rasa ini bagian dari demokrasi, dan jangan sampai juga aparat bilang ini makar," tandasnya.

Diketahui, Ribuan mahasiswa dari Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Universitas Islam Riau (UIR) menggelar aksi demonstrasi di DPRD Riau, Senin (10/9/2018) sore. Mereka menuntut, agar Presiden Joko Widodo untuk diturunkan dari jabatannya.

Dengan memakai almamater biru, mereka mengarak sebuah pocong dan spanduk besar bertulis “Turunkan Jokowi”.(yn)

tag: #mahasiswa-melawan  #kinerja-jokowi  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement
Berita Lainnya
Berita

Pemerintah Tak Ada Wacana Atur Jam Warung Madura

Oleh Sahlan Ake
pada hari Senin, 29 Apr 2024
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Pemerintah melalui Kemenkop UKM menegaskan tidak pernah melarang warung Madura untuk beroperasi selama 24 jam. Pemerintah juga memastikan tidak ada rencana untuk mengatur ...
Berita

Sidang PHPU Pileg, Bawaslu Siapkan Laporan Ini

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) mengaku tidak memiliki persiapan khsusus menghadapi persidangan di Mahkamah Konstitusi (MK). Pasalnya, posisi Bawaslu dalam perkara PHPU ...