Berita
Oleh Sahlan Ake pada hari Jumat, 04 Jan 2019 - 23:05:04 WIB
Bagikan Berita ini :

Komisi IX Minta Kemenkes Klarifikasi Terkait Polemik Putus Kontrak RS dan BPJS

5320190104_230241.jpg.jpg
Ilustrasi BPJS Kesehatan (Sumber foto : Ist)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Komisi IX DPR RI meminta Kementerian Kesehatan (Kemenkes) untuk segera mengklarifikasi soal pemutusan kontrak kerja sama antara BPJS Kesehatan dengan beberapa rumah sakit.

Pasalnya, saat ini terjadi kesimpangsiuran di masyarakat terkait polemik tersebut.

"Saya minta agar Kemenkes segera melakukan upaya klarifikasi terkait dengan masalah ini. karna bagaiamanapun jg pelayanan kesehatan menyangkut hajat hidup orang banyak. terutama masyarakat miskin yang selama ini merasa tertolong dan dibantu oleh adanya program BPJS kesehatan tersebut," kata Wakil Ketua Komisi IX Saleh Partaonan Daulay saat dihubungi, Jumat (4/1/2019).

Menurut dia, seharusnya Kemenkes memberikan klarifikasi kepada masyarakat. Selanjutnya, Kemenkes juga harus melakukan koordinasi dengan BPJS Kesehatan perihal kabar tersebut.

"Saat ini kan ada dua pendapat, pendapat yang pertama disampaikan oleh pihak RS bahwa mereka memutus kontrak dimana ada yang berasumsi bahwa putus kontrak itu diakibatkan karena ketidak sanggupan BPJS untuk mebayar katakanlah hutang dari BPJS kesehatan kepada pihak RS tersebut," katanya.

"Sementara di lain, pihak BPJS Kesehatan barusan menyampaikan pemutusan kontrak itu tidak ada sangkut pautnya dengan masalah pembayaran, mereka mengatakan masih bisa untuk membayar hanya saja ini terkait dengan masalah akreditasi RS," tambahnya.

Untuk meluruskan persoalan ini, kata Saleh, Komisi IX akan memanggil Kemenkes, BPJS dan pihak rumah sakit yang bersangkutan untuk mendengarkan akar persoalannya.

"Setelah masa reses itu habis atau setelah tanggal 7 ini komisi IX akan mengadakan rapat internal untuk melihat urgensi memanggil pihak-pihak terkait terutama kemenkes, BPJS dan perhimpunan RS membawahi organiasasi RS yang ada," kata politikus PAN itu. (Alf)

tag: #bpjs-kesehatan  #komisi-ix  #dpr  #kementerian-kesehatan  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement
Berita Lainnya
Berita

TKN Akan Gelar Nobar Sidang Putusan Sengketa Pilpres

Oleh Sahlan Ake
pada hari Jumat, 19 Apr 2024
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran bakal menggelar acara nonton bareng sidang putusan sengketa hasil Pilpres 2024. Acara itu akan digelar secara sederhana bersama ...
Berita

Kemenhub Catat Arus Mudik-Balik Lebaran 2024 Capai 242 Juta Orang

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Kementerian Perhubungan (Kemenhub) melaporkan pergerakan secara nasional angkutan arus mudik-balik Lebaran 2024 mencapai 242 juta orang. Kemenhub menilai pelaksanaan ...