Berita
Oleh pamudji pada hari Rabu, 01 Mei 2019 - 14:15:19 WIB
Bagikan Berita ini :

Sejumlah Tokoh Merapat di Rumah BJ Habibie

tscom_news_photo_1556694919.jpeg
Mantan Presiden BJ Habibie (Sumber foto : ist)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)--Mantan Presiden Republik Indonesia Ke-3 BJ Habibie menerima sejumlah tokoh masyarakat di kediamannya, Jalan Patra 8 , Jakarta Selatan. Habibie mengundang para tokoh masyarakat ini untuk silahturahmi.

Para tokoh yang hadir di antaranya Ketua Umum Gerakan Suluh Kebangsaan Mahfud MD, mantan Menteri BUMN Dahlan Iskan, Pengasuh Ponpes Tebuireng, Jombang, KH Solahuddin Wahid atau Gus Sholah.

Selanjutnya, tampak hadir juga istri mendiang Abdurrahman Wahid alias Gus Dur,Sinta Nuriyah Wahid, putri sulung Gus Dur Alissa Wahid, rohaniawan Katolik dan budayawan Indonesia Frans magnis suseno, Ulama Quraish Shihab,

Para tokoh tersebut diterima di ruang kerja. Habibie terlihat berbincang berbagai hal dengan tokoh yang sudah hadir. Menurut pantauan di lokasi para tamu datang pada pukul 10.30 WIB.

Namun, belum diketahui pembahasan dengan para tokoh masyrakat itu dalam silaturahmi siang ini. Pertemuan juga berlangsung tertutup.(plt)

tag: #habibie  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
PEMPEK GOLDY
advertisement
KURBAN TS -DD 2025
advertisement
We Stand For Palestinian
advertisement
DD MEMULIAKAN ANAK YATIM
advertisement