Oleh Jihan Nadia pada hari Minggu, 17 Nov 2019 - 10:19:12 WIB
Bagikan Berita ini :

APBD DKI Baru Terserap 60%: Dinas SDA, Bina Marga dan Dispora Duduki Posisi Terendah

tscom_news_photo_1573960752.jpg
Kantor Balaikota DKI Jakarta (Sumber foto : Ist)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta baru menyerap 60,07 persen Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) 2019 hingga Sabtu (16/11/2019).

Dikutip dari situs resmihttp://publik.bapedadki.net, dari total belanja Rp 77,85 triliun, anggaran yang sudah diserap yakni sebesar Rp 48,33 triliun.

Penyerapan anggaran belanja dibagi menjadi belanja langsung dan belanja tidak langsung.

Untuk belanja langsung, tingkat penyerapannya 54,76 persen atau Rp 24,40 triliun dari alokasi anggaran Rp 44,56 triliun. Belanja langsung isinya merupakan belanja barang dan jasa.

Sementara itu, penyerapan belanja tidak langsung yakni 71,87 persen atau Rp 23,92 triliun dari alokasi anggaran Rp 33,29 triliun.

Belanja tidak langsung terdiri dari belanja pegawai, hibah, subsidi, bantuan sosial, dan lain-lain.

Dari data ini, ada tiga satuan kerja perangkat daerah (SKPD) yang menduduki posisi terbawah dalam penyerapan anggaran.

Pertama, Dinas Sumber Daya Air (SDA) yang baru menyerap 34,54 persen anggaran atau Rp 1,33 triliun dari Rp 3,87 triliun yang dialokasikan.

Kedua, Dinas Bina Marga baru menyerap 36,35 persen anggaran yakni Rp 1,36 triliun dari Rp 3,76 triliun.

Ketiga, Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) baru menggunakan Rp 667 miliar dari alokasi dana Rp 1,71 triliun. Jika dipersenkan maka baru menyerap 39,01 persen. (Alf)

tag: #pemprov-dki  #anies-baswedan  #dprd-dki  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
AMIN BANNER 01
advertisement
AMIN BANNER 02
advertisement
AMIN BANNER 03
advertisement
AMIN BANNER 04
advertisement
AMIN BANNER 06
advertisement
AMIN BANNER 08
advertisement
Lainnya
Jakarta

Mahasiswa Kecewa dengan Sikap KPK: Ancam Akan Lapor ke Jokowi

Oleh Sahlan Ake
pada hari Rabu, 10 Agu 2022
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Mahasiswa yang tergabung dalam Aliansi Mahasiswa Menggugat kembali melakukan aksi di depan Kantor Badan Perencanaan dan Pembangunan Nasional (Bappenas). Massa aksi ...
Jakarta

Muncul Nama Heru Budi Hartono Pengganti Anies Baswedan, Siapa Dia?

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)- Masa jabatan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan akan habis masa jabatan pada 16 Oktober 2022. Mengingat Pilkada baru digelar 2024, posisi Anies akan diisi oleh penjabat ...