Oleh pamudji pada hari Selasa, 10 Des 2019 - 16:51:40 WIB
Bagikan Berita ini :

Presiden Sebut Ada Temuan Baru Kasus Novel Baswedan

tscom_news_photo_1575971500.jpeg
Novel Beswedan (Sumber foto : ist)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)--Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyatakan, ada temuan baru dalam pengungkapan kasus penyiraman air keras ke penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Novel Baswedan.

Jokowi mengaku menerima laporan tersebut dari Kapolri Jenderal Idham Azis saat bertemu di Istana kemarin.

"Dijawab ada temuan baru yang sudah menuju pada kesimpulan," kata Jokowi, di Hotel Mulia, Senayan, Jakarta, Selasa (10/12/2019).

Jokowi bertemu dengan Idham kemarin di Istana Merdeka, Jakarta. Jokowi mengaku langsung meminta Idham untuk segera mengumumkan pelaku penyerangan Novel. Ia minta kasus ini diungkap dalam hitungan hari.

"Saya tidak bicara masalah bulan. Kalau saya bilang secepatnya berarti dalam waktu harian. Udah tanyakan langsung ke sana," ujarnya.

Jokowi sudah beberapa kali menerima laporan tentang penyelidikan kasus Novel yang sudah berjalan dua tahun lebih. Namun, sampai kemarin sore, Idham juga melaporkan bahwa pelaku belum tertangkap.

Idham langsung meninggalkan Kompleks Istana Kepresidenan, usai bertemu Jokowi. (plt)

tag: #novel-baswedan  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement