Berita
Oleh Ahmad Hatim Benarfa pada hari Senin, 25 Mei 2015 - 14:19:46 WIB
Bagikan Berita ini :

Komisi IV Akan Cecar Menteri Pertanian Soal Beras Sintetis

79tscom-hermankhaeron-25515.jpg
Anggota Komisi IV DPR RI Herman Khaeron (Sumber foto : Mulkan Salmun/TeropongSenayan)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) - Komisi IV DPR dijadwalkan akan melakukan rapat kerja dengan Menteri Pertanian (Mentan) Amran Sulaiman, Selasa (26/5/2015) besok. Dalam rapat tersebut juga akan dihadiri sejumlah instansi lain diantaranya Bulog, BPOM, dan Dirjen Karantina.

‎"Besok rapat kerja dengan Mentan terkait beras sintetis. Sekalian Bulog, BPOM, dan Dirjen Karantina. Kita akan pertanyakan terkait pengawasan internal," kata Anggota Komisi IV DPR RI Herman Khaeron di Gedung DPRRI, Jakarta, Senin (25/5/2015).

Menurut Herman, rapat bersama Mentan itu menjadi bagian dari sikap DPR dalam merespons temuan beras plastik yang akhir-akhir ini meresahkan masyarakat. Hasil rapat tersebut dap‎at dijadikan sebagai bahan kajian bila nantinya DPR membentuk Panitia Khusus (Pansus) menindaklanjuti kasus terkait.

‎Senada dengan Herman, Anggota Komisi IV DPR dari Fraksi PKS Andi Akmal Pasludin juga menegaskan DPR akan bersikukuh untuk menyingkap kasus beras berbahaya tersebut.

"‎Pastinya besok kita panggil Mentan," ujarnya. (al)

tag: #beras sintetis  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement