Oleh Jihan pada hari Kamis, 20 Feb 2020 - 20:27:50 WIB
Bagikan Berita ini :

Tanggapi Megawati- Sandiaga, JakPro : Pelaksanaan Formula E Sudah Mentaati UU

tscom_news_photo_1582205270.jpg
(Sumber foto : Istimewa)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) -- Direktur OperasionalPT Jakarta Propertindo (JakPro)Muhammad Taufiqurrachman angkat suara terkait
Pertanyaan Ketua Umum PDIP Megawati Soekanoputri dalam pelaksanaanFormula E di kawasan Monasdengan alasan cagar budaya.

Taufiq memastikan bahwa pelaksanaan Formula E telah menaati UU No 11 Tahun 2010 tentang Cagar Budaya.

"Kita menghormati masukan dari Ibu Mega dan Pak Sandiaga. dalam pelaksanaannya menaati persyaratan yang ada di UU Cagar Budaya No 11 Tahun 2010, yaitu untuk pariwisata dan pelestarian cagar budaya," ujar Taufiq kepada awak media, Rabu (19/2/2020).

Taufiq mengatakan Formula E akan tetap dilaksanakan sesuai dengan rencana. Dia menegaskan bahwa izin telah diterima dari Komisi Pengarah Pembangunan Kawasan Medan Merdeka dari Kementerian Sekretariat Negara.

Betul (Formula E tetap berjalan), sesuai izin Komisi Pengarah Pembangunan Kawasan Medan Merdeka," kata dia.

Presiden RI ke-5 Megawati Soekarnoputri sebelumnya mengomentari soal gelaran Formula E di Monas. Megawati mempertanyakan alasan Formula E digelar di kawasan cagar budaya.

"Nah, Gubernur DKI ini tahu apa tidak, kenapa sih kalau mau bikin Formula E itu, kenapa sih harus di situ (di Monas)? Kenapa sih nggak di tempat lain? Kan begitu, peraturan itu ya peraturan, kalian juga mesti tahu jangan sampai melanggar peraturan," ujar Megawati di kantor PDIP, Menteng, Jakarta Pusat. (Bng)

tag: #  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement
Lainnya
Berita

Hardjuno Pertanyakan Ketegasan Pemerintah dan DPR Soal Pemberantasan Korupsi

Oleh Sahlan Ake
pada hari Rabu, 17 Apr 2024
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Komitmen pemerintah dan DPR terhadap agenda pemberantasan korupsi kembali dipertanyakan public seiring dengan sikap kedua institusi negara itu yang masih abu-abu ...
Berita

Tiga Tahun Berturut-Turut, Telkom Indonesia Kembali Raih Penghargaan Linkedin Top Companies 2024

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Konsisten mewujudkan transformasi sumber daya manusia, Telkom Indonesia kembali meraih penghargaan sebagai tempat kerja terbaik untuk mengembangkan karier versi LinkedIn ...