Jakarta
Oleh Alfian Risfil pada hari Jumat, 25 Sep 2015 - 23:23:21 WIB
Bagikan Berita ini :

Cegah Peredaran Narkoba, Budi Waseso Merapat Ke Balai Kota

43KAPOLRI_3.jpg
Komisaris Jenderal (Komjen) Budi Waseso (Sumber foto : Indra Kusuma/TeropongSenayan)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) - Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN), Komjen Budi Waseso (Buwas) menyambangi Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) di Balai Kota DKI, Jakarta, Jumat (25/9/2015).‎

Buwas mengatakan, maksud kedatangannya yaitu untuk menyikapi maraknya peredaran narkoba di tempat hiburan malam di DKI Jakarta.

Karena itu, ia merasa perlu melakukan koordinasi dengan Pemprov DKI guna menyiapkan langkah bersama serta rencana-rencana BNN khususnya dalam memberantas peredaran narkoba di lingkungan Pemprov DKI.

Buwas menyebut, salah satunya adalah menyangkut tentang opsi menutup atau mengevakuasi tempat hiburan malam yang bandel.

"Nanti kita lihat, ditutup atau tidaknya tempat hiburan malam akan menjadi evaluasi kita bersama, itu (salah satu) yang saya bicarakan dengan Pak Gubernur tadi," kata Buwas di Balai Kota DKI, Jakarta, Jumat (25/9/2015).

Selama ini, lanjut Buwas, penutupan tempat hiburan malam masih sebatas wacana. Karena itu, jika memang tempat-tempat itu terindikasi banyak peredaran narkoba, maka pihaknya tak segan-segan untuk menutup tempat tersebut.

"Ya, tentu bila perlu ditutup," katanya.

Namun demikian, Buwas mengingatkan, yang bertanggung jawab untuk mencegah peredaran narkoba di tempat hiburan malam adalah pihak pengelola. Selain itu, tambah Buwas, pihaknya juga menyerahkan kepada Ahok jika nanti ingin membuat Peraturan Daerah (Perda) soal penutupan hiburan malam.

"Soal peraturannya diserahkan kepada Pak Gubernur, jika ingin dibuat Perdanya," tandasnya. (mnx)

tag: #narkoba di jakarta  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
thejoint
advertisement
We Stand For Palestinian
advertisement
DD MEMULIAKAN ANAK YATIM
advertisement
Jakarta Lainnya
Jakarta

Tujuh Indikator Pelemahan Ekonomi dan Tantangan Pertumbuhan.

Oleh Tim Teropong Senayan
pada hari Sabtu, 05 Apr 2025
Situasi perekonomian Indonesia saat ini menunjukkan berbagai tanda pelemahan yang menghambat pertumbuhan ekonomi. Setidaknya terdapat tujuh indikator utama yang menggambarkan kondisi ini: 1. ...
Jakarta

Rupiah Terus Melemah: Apa yang Bisa Dilakukan?

Jakarta, 25 Maret 2025-Nilai tukar rupiah terhadap dolar AS kembali mengalami tekanan signifikan. Hari ini, rupiah telah mencapai Rp16.549 per dolar AS, bahkan sempat menyentuh Rp16.639 di pasar ...