Jakarta
Oleh Alfian Risfil pada hari Sabtu, 05 Mar 2016 - 17:30:00 WIB
Bagikan Berita ini :

Pilkada DKI, Haji Lulung: PPP Haram Dukung Ahok

25haji-lulung-peci.jpg
Abraham Lunggana (Sumber foto : Istimewa)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) - Ketua DPW PPP DKI Jakarta Abraham Lunggana menegaskan, haram hukumnya PPP mendukung calon gubernur petahana Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) DKI 2017.

"Pokoknya, PPP haram dukung Ahok, titik,” ujar Haji Lulung, panggilan akrabnya, kepada TeropongSenayan di Jakarta, Sabtu (5/3/2016).

Haji Lulung yakin, elite PPP di tingkat DPP PPP pusat juga tidak akan mendukung Ahok untuk maju di Pilkada DKI 2017.

Wakil Ketua DPRD DKI itu bahkan menyatakan, jika petinggi PPP di tingkat pusat memilih mendukung Ahok, maka dia akan memutuskan keluar dari partai berlambang Kabah yang sejak lama dia besarkan itu.

"(Kalau PPP mendukung Ahok) mending gue mundur," katanya.

Tokoh Betawi ini menambahkan, lebih dirinya memilih mantan Menteri Hukum dan HAM, Yusril Ihza Mahendra sebagai calon gubernur dari PPP.

Dia mengaku akan memperjuangkan usulannya itu ke pengurus PPP di tingkat pusat.

"Pokoknya bukan Ahok deh," katanya berseloroh.

Untuk diketahui, saat ini PPP tercatat memiliki 10 kursi di DPRD DKI. Adapun suara minimal yang dibutuhkan parpol untuk dapat mengusung pasangan calon adalah minimal 22 kursi. Itu artinya, PPP membutuhkan tambahan 12 kursi lagi dan harus membangun perahu koalisi dengan partai lain.

Dewan Pimpinan Pusat Partai Persatuan Pembangunan (PPP) hingga saat ini belum memutuskan calon yang layak diusung untuk bertarung dalam pilgub DKI Jakarta pada 2017, termasuk kemungkinan untuk mengusung kader internal PPP yaitu, Haji Lulung sendiri.‎ (mnx)

tag: #pilkada-jakarta-2017  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
PEMPEK GOLDY
advertisement
KURBAN TS -DD 2025
advertisement
We Stand For Palestinian
advertisement
DD MEMULIAKAN ANAK YATIM
advertisement
Jakarta Lainnya
Jakarta

Tujuh Indikator Pelemahan Ekonomi dan Tantangan Pertumbuhan.

Oleh Tim Teropong Senayan
pada hari Sabtu, 05 Apr 2025
Situasi perekonomian Indonesia saat ini menunjukkan berbagai tanda pelemahan yang menghambat pertumbuhan ekonomi. Setidaknya terdapat tujuh indikator utama yang menggambarkan kondisi ini: 1. ...
Jakarta

Rupiah Terus Melemah: Apa yang Bisa Dilakukan?

Jakarta, 25 Maret 2025-Nilai tukar rupiah terhadap dolar AS kembali mengalami tekanan signifikan. Hari ini, rupiah telah mencapai Rp16.549 per dolar AS, bahkan sempat menyentuh Rp16.639 di pasar ...