Bisnis
Oleh Bani Saksono pada hari Minggu, 02 Jul 2017 - 11:25:54 WIB
Bagikan Berita ini :

Kemenkop dan UKM Promosikan "UKM Pasar Senen" via Medsos

56KEMENKOP-PASARSENEN.jpg
Inilah fitur promosi UKM PasarSenen yang dikembangkan Kemenkop dan UKM via media sosial. (Sumber foto : kemenkop)

JAKARTA [TEROPONGSENAYAN] – Ada sarana baru yang diperkenalkan Kementerian Koperasi dan UKM untuk mempomosikan produk UMKM. Namanya ‘PasarSenen UKM’. Promosi dilakukan melalui media sosial instagram, twitter, dan facebook.

Kepala Bagian Humas Kementerian Koperasi dan UKM Agus Sudharmono mengatakan inisiasi promosi melalui media sosial dengan nama Pasar Senen telah dimulai sejak sebulan terakhir.

"Kami ingin membantu para pelaku UMKM untuk mempromosikan produknya melalui jaringan media sosial Kementerian kami," kata Agus Sudharmono yang akrab disapa Mono, di Jakarta, Jumat [1/7/2017].

Dalam sebulan terakhir, kata dia, lebih dari 100 pelaku UMKM turut serta dalam program tersebut. Menurut dia, bagi UMKM yang ingin turut serta dalam program tersebut cukup dengan bergabung di instagram #pasarsenenUKM. "Silakan memfollow media sosial @KemenkopUKM di instagram, twitter, dan facebook," katanya.

Cara mengikuti program #pasarsenenUKM juga cukup mudah yakni hanya dengan mention foto produk ke instagram @KemenkopUKM dan tag kepada lima teman dengan menggunakan hashtag #KemenkopUKM dan #pasarsenenUKM.

Syarat lainnya, produk UKM yang akan dipasarkan merupakan buatan asli Indonesia dan tidak melanggar ketentuan hukum. Pelaku UMKM juga harus memberikan detail informasi produk dan kontak yang dapat dihubungi.

Foto produk harus jelas, asli, dan tidak mengambil foto orang lain. Kemudian upload foto setiap hari Senin mulai pukul 08.00 sampai 12.00 WIB. Produk yang telah dipilih oleh @KemenkopUKM akan dipromosikan pada hari Senin pukul 12.00 sampai 20.00 WIB. ‘’Foto yang dipilih mutlak keputusan @KemenkopUKM,’’ kata Mono lagi.

Berbagai produk yang dipromosikan di #pasarsenenUKM selama ini meliputi antara lain produk kuliner, fesyen, aksesories, hasil perikanan, dan kerajinan tangan. [b]

tag: #kementerian-koperasi-dan-ukm  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement