Jakarta
Oleh Alfian Risfil pada hari Jumat, 23 Mar 2018 - 14:18:48 WIB
Bagikan Berita ini :

Rencana Penutupan Alexis Bocor, Anies Geram

28Anies-Baswedan-1.jpg
Anies Baswedan (Sumber foto : Istimewa)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)--Gubernur DKI Anies Baswedan gerah dengan ulah anak buahnya di lingkungan Pemprov DKI, yang membocorkan rencana penutupan Hotel Alexis, di Jalan RE Martadinata, Ancol, Jakarta Utara.

Anies memastikan, dirinya akan mendisiplinkan para anak buahnya yang telah membuat dokumen tersebut bocor ke publik, sebelum waktunya.

"Kami ini menertibkan, bukan show a force. Kami mau menertibkan. Jadi, saya tidak mau dengan cara-cara seperti itu. Karena itu kenapa saya akan disiplinkan? Itu cara kuno, cara salah, saya akan tertibkan dengan cara yang benar. Saya akan disiplinkan," kata Anies di Jakarta Timur, Jumat (23/3/2018).

Pendisiplinan yang dilakukan, kata Anies, bukan dengan pemberhentian jabatan. Ia menyebut pendisiplinan yang dilakukan yakni dengan menyamakan persepsi.

"Disiplin tuh artinya disamakan. Saya kasih komando, saya arahnya begini, semuanya ikut arah itu. Jadi disiplinkan artinya biar semuanya jadi sejalan," ucap Anies.

Diketahui, rencana pendisiplinan itu bermula Kamis kemarin ketika Anies dikonfirmasi wartawan soal rencana penutupan Alexis.

Anies mengatakan, surat perintah penutupan kegiatan usaha Alexis di Jalan RE Martadinata Nomor 1, Kelurahan Ancol, Kecamatan Pademangan, Jakarta Utara, telah bocor ke publik.

Kebocoran itu dia sebut sebagai bukti ketidakdisiplinan pejabat Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.

"Ini adalah contoh ketidakdisiplinan organisasi. Jadi sesuatu yang seharusnya dipersiapkan sampai tuntas ternyata difoto, dibocorkan, dan beredar," kata Anies.

Kabar penutupan Alexis itu berasal dari surat Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) DKI tertanggal 21 Maret 2018. Surat bersifat segera itu ditujukan kepada kepolisian perihal permohonan bantuan personel atas eksekusi penutupan Alexis secara keseluruhan.

Surat tersebut tersebar melalui aplikasi pesan WhatsApp dan beredar di kalangan media.(yn)

tag: #dki-jakarta  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement
Jakarta Lainnya
Jakarta

Mahasiswa Kecewa dengan Sikap KPK: Ancam Akan Lapor ke Jokowi

Oleh Sahlan Ake
pada hari Rabu, 10 Agu 2022
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Mahasiswa yang tergabung dalam Aliansi Mahasiswa Menggugat kembali melakukan aksi di depan Kantor Badan Perencanaan dan Pembangunan Nasional (Bappenas). Massa aksi ...
Jakarta

Muncul Nama Heru Budi Hartono Pengganti Anies Baswedan, Siapa Dia?

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)- Masa jabatan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan akan habis masa jabatan pada 16 Oktober 2022. Mengingat Pilkada baru digelar 2024, posisi Anies akan diisi oleh penjabat ...