Berita
Oleh Sahlan pada hari Senin, 30 Apr 2018 - 16:57:42 WIB
Bagikan Berita ini :

Ketum KSPSI: Pansus TKA Hanya Buang-Buang Energi

91Yorrys-KSPSI-Sahlan.jpg
Yorrys Raweyai (keempat, kanan) saat konferensi pers menjelang peringatan Hari Buruh Internasional atau May Day di Jakarta, Senin (30/4/2018) (Sumber foto : Sahlan/TeropongSenayan)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)--Ketua Umum Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPSI) Yorrys Raweyai memandang, wacana pembentukan Pansus TKA tidak akan efektif. Ia mengklaim, kebijakan Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk tenaga kerja sudah semakin baik.

"Pansus tidak perlu. Hanya buang energi saja. Sudah keluar dari konteks TKA," kata Yorrys saat konferensi pers menjelang peringatan Hari Buruh Internasional atau May Day di Jakarta, Senin (30/4/2018).

Ia meminta DPR tidak menarik-narik ke dalam politik. Hal ini, kata Yorrys sangat mengganggu pembangunan pemerintah Jokowi.

"Kami himbau kepada DPR, jangan persoalan buruh ini ditarik ke ranah politik sehingga proses pembangunan oleh Jokowi-JK bisa berjalan sesuai harapan," katanya.

Politikus Partai Golkar ini juga memandang bahwa peraturan Presiden nomor 20 tahun 2018 tentang penggunaan TKA sangat penting dalam rangka mendukung terwujudnya iklim investasi yang lebih baik.

Meski demikian, lanjut ia, KSPSI mendesak pemerintah untuk menjamin terciptanya suasana kondusif bagi keberlangsungan tenaga kerja lokal, khususnya dalam memperketat pengawasan terhadap tenaga kerja ilegal dan penegakan hukum bagi mereka yang terbukti melanggar aturan.

"KSPSI memandang perlunya peraturan menteri yang menjadi turunan dari Perpres 20 tahun 2018 memberikan kualifikasi yang ketat demi menjamin keberlangsungan kepentingan tenaga kerja lokal," tandasnya.(yn)

tag: #tenaga-kerja-asing-tka  #yorrys-raweyai  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
PEMPEK GOLDY
advertisement
KURBAN TS -DD 2025
advertisement
We Stand For Palestinian
advertisement
DD MEMULIAKAN ANAK YATIM
advertisement
Berita Lainnya
Berita

Abduh PKB Desak Polisi Usut Tuntas Kasus Jual Beli Rekening untuk Judol

Oleh Sahlan Ake
pada hari Rabu, 09 Jul 2025
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Anggota Komisi III DPR RI, Abdullah mendesak kepolisian untuk mengusut tuntas semua pihak yang terlibat pada transaksi jual beli rekening bank untuk judi online (judol). ...
Berita

Dukung Transformasi Digital Nasional: NeutraDC Nxera Batam dan Medco Power Kolaborasi Hadirkan Renewable Energy untuk Data Center AI Enabler

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) melalui anak usahanya yang bergerak di bidang infrastruktur data center, PT Teknologi Data Infrastruktur (NeutraDC Nxera Batam) ...