Berita
Oleh Mandra Pradipta pada hari Jumat, 23 Nov 2018 - 13:21:28 WIB
Bagikan Berita ini :

Jika Menang Pilpres 2019, Sandiaga Siap Teruskan Program Jokowi

89Ibu-Ibu-dan-anak-anak-daerah-kemayoran-seru-menerima-Bang-Sandi-1024x683.jpg.jpg
Sandiaga Uno saat menyapa emak-emak warga Polewali Mandar, Sulawesi Barat, Sabtu (3/11/2018). (Sumber foto : Ist)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Cawapres nomor urut 02, Sandiaga Uno mengaku siap meneruskan sejumlah proyek Presiden Jokowi jika menang pada kontestasi Pilpres 2019. Namun, Sandi masih akan mereview ulang proyek-proyek apa saja yang dibutuhkan masyarakat.

Menurut Sandi, dirinya bersama Capres Prabowo Subianto tidak anti melanjutkan program-program para Presiden terdahulu yang memang pro terhadap rakyat.

"Jadi jangan kita kotak-kotakkan cari yang terbaik dari masing-masing periode," kata Sandiaga di Jakarta, Kamis (23/11/2018).

Lebih jauh, Sandi mengatakan, membangun Indonesia tidak boleh dengan melihat kelemahan pemimpin yang sebelumnya. Tapi, harus bisa juga melihat kekuatan dan ciri khas dari setiap pemimpin.

"Dan ini mudah-mudahan kedepan bisa membangun Indonesia dengan lebih baik," jelas Sandi.

Dia juga meminta masyarakat tidak terpancing isu negatif soal kubunya yang disebut akan membangkitkan semangat Orde Baru.

"Kalau Orde Baru yang tidak bagus, baik itu represif otoriter, itu sudah tidak laku. Tapi kalau untuk swasembada pangan, energi meningkatkan industri itu harus kita lihat lagi," paparnya. (Alf)

tag: #sandiagauno  #pilpres-2019  #jokowi  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
AMIN BANNER 01
advertisement
AMIN BANNER 02
advertisement
AMIN BANNER 03
advertisement
AMIN BANNER 04
advertisement
AMIN BANNER 06
advertisement
AMIN BANNER 08
advertisement
Berita Lainnya
Berita

Buka Puasa Bersama Komunitas Morgan Sports Club, Ketua MPR RI Bamsoet Ajak Tingkatkan Solidaritas Kebangsaan

Oleh Sahlan Ake
pada hari Kamis, 28 Mar 2024
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Ketua MPR RI sekaligus Ketua Dewan Pembina komunitas otomotif mobil klasik asal Inggris Morgan Sports Car Club Indonesia (MSCCI) dan Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia ...
Berita

Aksi Damai GPKR di Gedung Mahkamah Konstitusi untuk Menegakkan Kedaulatan Rakyat

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Dengan semangat perjuangan tanpa titik kembali, hari ini Kamis 28 Maret 2024, Gerakan Penegak Kedaulatan Rakyat (GPKR) akan kembali menggelar aksi damai bertempat di ...