Berita
Oleh Ferdiansyah pada hari Sabtu, 20 Jul 2019 - 11:20:04 WIB
Bagikan Berita ini :

Kacau, Saldo Nasabah Bank Mandiri Berubah Drastis

tscom_news_photo_1563596404.jpg
Ilustrasi (Sumber foto : Ist)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Nasabah Bank Mandiri,Sabtu (20/7) pagi ini mendadak heboh. Mereka kebingungan lantaran saldo di rekening mendadak berubah drastis.

Nasabah mengaku mendapati saldo tabungannyabermasalah, mulai dari berkurang hingga bertambah drastis.

Melalui lini masa Twitter, sebagian nasabah mengaku kebingungan lantaran saldo di rekeningnya berkurang. Sementara nasabah lain mengaku saldo di rekeningnya bertambah dalam jumlah fantastis.

Nasabah lain mengatakan saldo rekening di tabungannya mendadak tak tersisa, alias nol. Pemilik akun@t_febionmengutarakan ia kaget ketika layar ATM menunjukkan saldo rekeningnya nol.

Aulia, nasabah Bank Mandiri juga mengaku saldo tabungan bertambah hingga Rp200 ribu pada Sabtu (20/7). Padahal sehari sebelumnya, Aulia mengatakan ia baru menarik tunai uang sebesar nominal yang sama.

"Pas cek nominal saldo di aplikasi Mandiri mobile kok beda sama yang dicetak kemarin. Seakan-akanenggaambil uang," ucapnya kepadaCNN.

Selain nasabah pemilik rekening tabungan, pengguna lainnya mengeluhkan jika kartu e-money dari Bank Mandiri bermasalah. Pemilik akun @runidrspog mengatakan ia tak bisa mengisi ulang saldo e-money miliknya.

Melalui akun Twitter resmi, Bank Mandiiri belum mengatakan saat ini pihaknya sedang melakukan investigasi dan normalisasi data. Belum diketahui penyebab di balik masalah ini. (Alf)

tag: #  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement
Berita Lainnya
Berita

UU Perampasan Aset dan BLBI Jadi PR Prabowo-Gibran

Oleh Sahlan Ake
pada hari Jumat, 26 Apr 2024
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Presiden dan Wakil Presiden (Wapres) terpilih, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka harus melanjutkan agenda pemberantasan korupsi yang sudah dicanangkan ...
Berita

Ketua DPD PAN Ahmad Fauzi Nilai Zulkifli Hasan Layak Lanjutkan Ketum PAN

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Ketua DPD PAN Kabupaten Labuhanbatu Utara sumut Ahmad Fauzi Syahputra menilai, Zulkifli Hasan layak dan pantas untuk kembali menjabat sebagai Ketua Umum (Ketum), PAN ...