Oleh Ferdiansyah pada hari Minggu, 20 Okt 2019 - 11:50:27 WIB
Bagikan Berita ini :

Gus Mus ke Jokowi-Ma'ruf: Pimpinlah Rakyat dengan Cinta dan Belas Kasih

tscom_news_photo_1571547027.jpg
Gus Mus (Sumber foto : Ist)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Sesepuh NUKH Mustofa Bisri atau yang karib disapa Gus Mus menyampaikan ucapan selamat kepada Joko Widodo dan Ma"ruf Amin yang akan dilantik menjadi Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia 2019-2024 Minggu (20/10/2019) siang ini.

Melalui akun Facebook pribadinya, Ahmad Mustofa Bisri (Simbah Kakung), Gus Mus menulis surat berisi harapan dan pesan kepada Jokowi-Ma"ruf yang akan berkuasa periode 2019-2024.

"Kepada yang terhormat dan saya hormati: Bapak Joko Widodo dan Bapak Ma"ruf Amin. Assalamu"alaikum warahmatullahi wabarakatuh," tulis Gus Mus dilihat,Minggu (20/10/2019).

"Pertama-tama, perkenankanlah saya ikut menyampaikan Selamat atas pelantikan Bapak berdua sebagai Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia. 2019-2024," lanjut Gus Mus.

Gus Mus berharap, Jokowi dan Ma"ruf akan melaksanakan amanat dan tanggungjawabnya untuk menyejahterakan rakyat, baikyang memilihnya di Pemilu maupun tidak.

"Secara lahiriah rakyat yang memilih, tapi secara hakikat Allah lah yang memilih dan menjadikan Bapak berdua menjadi Presiden dan Wakil Presiden negeri tercinta ini," tutur Gus Mus.

"Maka tanggungjawab Bapak berdua sungguh berat namun mulia: tanggung jawab terhadap Allah dan rakyat. Pimpinlah kami rakyat Indonesia dengan cinta dan belas kasih seraya senantiasa mengingat dan memohon pertolongan Allah. Tantangan seberat apa pun, akan terasa ringan bersama Allah dan pertolonganNya," imbuhnya.

Pengasuh Pondok Pesantren, Raudlatut Thalibin, Rembang ini kemudian berpesan tentang pembantu-pembantu Jokowi kelak. Tak hanya itu, Gus Mus juga memanjatkan doa melalui surat ini untuk Jokowi dan Ma"ruf.

"Dengan memohon maaf sebesar-besarnya atas kelancangan saya ini, saya ikut mendoakan semoga Allah selalu menolong Bapak berdua dalam berkhidmah kepada Bangsa dan Negara. WaffaqakumuLläh ilã mã fiihi khairu ummah. Salam takzim saya, a. mustofa bisri," tutur Gus Mus.

"Mohon kepada saudara-saudariku yang punya akses kepada Pak Jokowi dan Pak Ma"ruf Amin, sudi menyampaikan surat singkatku ini. Terima kasih," kata Gus Mus di akhir tulisannya.

Joko Widodo (Jokowi) dan Ma"ruf Amin akan dilantik sebagai Presiden dan Wakil Presiden RI periode 2019-2024 pada hari ini. Pelantikan akan digelar dalam Sidang Paripurna MPR di kompleks parlemen, Senayan, Jakarta.

Sesuai keputusan MPR, pelantikan akan dimulai siang hari pukul 14.30 WIB. Dilihat darirundownsidang paripurna MPR, Kamis (17/10), prosesi pelantikan digelar selama sekitar 80 menit. (Alf)

tag: #jokowimaruf-amin  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement