Oleh La Aswan pada hari Selasa, 06 Jul 2021 - 08:33:24 WIB
Bagikan Berita ini :

IDI Usulkan Tiga Kali Vaksin untuk Nakes

tscom_news_photo_1625535204.jpeg
Ilustrasi nakes sedang istirahat (Sumber foto : Ist)

JAKARTA(TEROPONGSENAYAN)-Wakil Ketua Umum Pengurus Besar Ikatan Dokter Indonesia (IDI) dr Slamet Budiarto mengusulkan agar seluruh tenaga kesehatan menjalani 3 kali suntik vaksin Sinovac.

Menurutnya, banyak tenaga kesehatan yang sudah terinfeksi Covid-19 tetap mengalami gejala berat.


"Kami mengusulkan agar tenaga kesehatan itu dilakukan vaksin yang ketiga, karena banyaknya dokter dan nakes yang sudah terinfeksi dua kali tapi dia mengalami kesakitan yang sedang dan berat bahkan meninggal dunia," katanya dalam rapat kerja bersama Komisi IX DPR RI melalui virtual, Senin (5/7/2021).

"Vaksin Sinovac tiga kali untuk tenaga kesehatan," tambah dia.


Slamet mengungkapkan, bahwa efikasi vaksin Sinovac sebesar 65 persen berbeda dengan World Health Organization (WHO). Dia bingung, mana efikasi vaksin Sinovac yang benar.

"Kita tidak tahu efikasi Sinovac yang sebenarnya versi WHO menyatakan bahwa efikasi ini 51 persen, tapi versi kita 65 persen, Brazil juga 50 persen," ungkap dia.

Maka dari itu, ia mendorong tenaga kesehatan divaksin tiga kali. Dia ingin pelayanan kesehatan berjalan optimal.

"Jadi hemat kami tenaga kesehatan itu harus kita lindungi karena kalau dalam pelayanan kesehatan sakit otomatis dia tidak bisa melayani pasien dan yang dirugikan adalah pasien, ini adalah demi kemanusiaan," kata Slamet.

tag: #idi  #covid-19  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement
Lainnya
Berita

Akulaku Finance Indonesia Perkenalkan Logo Terkini

Oleh Sahlan Ake
pada hari Rabu, 01 Mei 2024
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Perusahaan pembiayaan berbasis digital bagian dari Akulaku Group PT Akulaku Finance Indonesia secara resmi mengumumkan pengubahan identitas visualnya dengan memperkenalkan ...
Berita

Nurhayati Effendi Berharap Hubungan Buruh dengan Pengusaha Makin Harmonis

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)- Anggota Komisi IX DPR RI Nurhayati Effendi berharap hubungan harmonis antara pekerja dengan pengusaha dapat terwujud pada momen peringatan Hari Buruh Nasional atau May Day ...