Berita
Oleh Ferdiansyah pada hari Rabu, 29 Nov 2017 - 14:15:18 WIB
Bagikan Berita ini :

Gunung Agung Erupsi, Kemensos Siapkan 900 Ribu Masker

91masker.jpg
Ilustrasi (Sumber foto : Istimewa)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)--Kementerian Sosial (Kemensos) menyiapkan 900 ribu masker untuk dibagikan kepada warga yang terdampak abu vulkanik Gunung Agung.

Sejak Sabtu (25/11/2017) lalu, Gunung Agung di Bali terus menyemburkan abu vulkanik.

“Sudah disiapkan 900 ribu masker. 500 ribu itu akan disiapkan di Lombok di NTB. Kemudian 400 ribu itu untuk Bali hari ini dibagi 200 ribu jadi bertahap itu 200 ribu," kata Mensos Khofifah Indar Parawansa di Swiss Bell Hotel Mangga Besar, Jakarta Pusat, Rabu (29/11/2017).

Tim Kemensos menyatakan ada tujuh kabupaten/kota yang sudah disiapkan dapur umum lapangan (dumlap). Dumlap tersebut jadi titik kumpul pengungsi.lg.php.gif

"Dari posisi stok Tim Kemensos yang ada di lapangan, ada tujuh kabupaten/kota yang sudah disiapkan dumlap, dapur umum lapangan ada 11. 11 mobil dumpal itu disiagakan di tujuh kabupaten/kota yang memang di situ ada konsentrasi titik pengungsi," tuturnya.

Khofifah mengatakan terhadap korban bencana alam tersebut, Kemensos juga memberikan dukungan psikososial dari Taruna Siaga Bencana (Tagana). Mereka akan mendampingi pengungsi untuk tetap kuat secara psikologi dan sosial.

"Jadi ada 530 LDP (Layanan Dukungan Psikososial) tim yang akan memberi dukungan psikososial. 530 itu yang dari Tagana. Tagana psikososial ini dilatih secara khusus," ujar dia.

Sebelumnya, Gubernur Bali I Made Mangku Pastika mengatakan ada sekitar 40 ribu orang yang mengungsi terkait erupsi Gunung Agung. Mereka ada di 217 titik di semua kabupaten. Yang terbanyak di Karangasem.(yn)

tag: #gunung-agung  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement
Berita Lainnya
Berita

Pasca Pemilu, Ketua Fraksi PKS Jazuli: Siap Kolaborasi Bangun Bangsa

Oleh Sahlan Ake
pada hari Senin, 29 Apr 2024
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Ketua Fraksi PKS DPR RI Jazuli Juwaini menyatakan pihaknya tidak pernah membatasi diri pasca Pemilu 2024. Menurutnya PKS adalah partai politik yang konsisten mendorong ...
Berita

Ahmad Najib Prediksi Timnas Indonesia Menang 2-1 Lawan Uzbekistan

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)- Anggota DPR RI Ahmad Najib Qodratullah optimis Timnas Indonesia bakal menaklukan Uzbekistan dalam laga semifinal Piala Asia U-23 yang digelar di Stadion Abdullah bin ...