Berita
Oleh Sahlan Ake pada hari Kamis, 25 Jul 2019 - 14:14:41 WIB
Bagikan Berita ini :

Pertemuan dengan Anies, Buntut Keretakan Paloh dengan Megawati?

tscom_news_photo_1564038881.jpg
Surya Paloh saat bertemu Anies di Kantor DPP NasDem, Gondangdia, Jakarta Pusat, Rabu (24/7/2019). (Sumber foto : Ist)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Sekretaris Jenderal Partai Nasdem Johnny G Plate membantah bahwa pertemuan Ketua Umum NasDem, Surya Paloh dengan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan buntut adanya keretakan antara Surya Paloh dengan Ketua Umum PDI-P Megawati Soekarnoputri.

Johnny menyampaikan bahwa pertemuan tersebut sudah diagendakan sejak lama.

"Tidak ada buntut-buntut keretakan. Pertemuan antara Bang Surya dengan Gubernur DKI itu sudah direncanakan lama," kata Johnny di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (25/7/2019).

Dia menjelaskan bahwa pertemuan Surya Paloh dengan Anies bermula saat keduanya bertemu di bandara untuk mengantarkan Presiden Jokowi ke luar negeri.

"Secara tidak sengaja Pak Anies bertemu dengan Bang Surya di bandara yang minta waktu bertemu karena memang sudah lama tidak bertemu. Lalu kebetulan kesempatan waktu bertemunya dalam hari yang sama dengan pertemuan Ibu Mega dan Pak Prabowo," jelas dia.

Anggota Komisi XI DPR RI ini menegaskan bahwa hubungan Koalisi Indonesia Kerja sampai saat ini masih solid tidak ada persoalan.

"Hubungan Ibu Mega dengan KIK berlangsung baik. Koalisi terjaga dengan baik. Sudah disampaikan koalisi sehat. Ibu Mega juga menyampaikan tidak hadir di pertemuan KIK yang di tempat Bang Surya Paloh itu karena sedang berada di luar negeri," katanya.

"Artinya relasi baik-baik saja dan spekulasi-spekulasi yang bilang seolah koalisi retak, itu spekulasi yang jauh dari realitas. Realitasnya, sekali lagi, koalisi ini kuat, solid, dan sehat. Kami sedang jaga kesolidannya dan belum berpikir memperlebar koalisi," tambahnya. (Alfl)

tag: #surya-paloh  #partai-nasdem  #anies-baswedan  #megawati-soekarnoputri  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement
Berita Lainnya
Berita

KPU Undang Presiden Umumkan Pemenang Pilpres 2024

Oleh Sahlan Ake
pada hari Selasa, 23 Apr 2024
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI berencana mengundang Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk menghadiri langsung penetapan pemenang Pilpres 2024. Rencanannya, acara tersebut ...
Berita

Kondisi Anaknya Sungguh Tragis di Tangan Mantan Suaminya, Lisa Tak Kuasa Membendung Airmata

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Ini adalah suatu kisah pilu yang dituturkan oleh seorang ibu kandung bernama Lisa yang memiliki seorang putri berinsial GI, dan GI adalah putri keduanya yang telah ...