Oleh pamudji pada hari Kamis, 12 Des 2019 - 09:04:21 WIB
Bagikan Berita ini :

Kasus Lama Ini Bakal Dibongkar: Dari Petrus Hingga Pembunuhan Munir

tscom_news_photo_1576116261.jpeg
Menko Polhukam Mahfud MD (Sumber foto : ist)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)--Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Mahfud MD mengatakan,
pemerintah ingin menyelesaikan kasus-kasus pelanggaran HAM berat masa lalu. Salah satu cara adalah menghidupkan Komisi Kebenaran dan Rekonsiliasi (KKR).

Kelompok aktivis HAM kerap mendesak agar pemerintah mengusut tuntas kasus-kasus lama, yang hingga kini belum terungkap. Kasus-kasus tersebut, diantaranya pembunuhan misterius (Petrus/1980-an), Tanjung Priok 1984, Aceh sejak 1976, Talangsari 1989, penghilangan aktivis 1996-1998, Tragedi Semanggi I dan II pada 1998 serta Tragedi Wasior dan Wamena pada 2000 dan pembunuhan Munir Said Thalib pada 2004.

Hanya saja, menurut Mahfud, untuk kasus Petrus sudah tidak ada bukti, saksi dan terduga Meski begitu, dia tetap akan berupaya mengusutnya.

"Misalnya kalau diminta visum atas korban tahun 84? siapa yang mau visum? Petrus itu. Kan itu sudah tidak ada bukti, saksi-saksi, pelaku. Seperti itu yang akan diselesaikan," ujar Mahfud di Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, Rabu (11/12/2019).

Penembakan misterius medio 1982-1985 termasuk salah satu kasus pelanggaran HAM masa lalu. Hingga kini, belum diketahui kejelasannya.

Presiden Jokowi pernah berjanji menyelesaikan pelanggaran HAM masa lalu. Dia mengutarakan itu saat berkampanye di Pilpres 2014 silam.Akan tetapi, hingga kini tidak ada hasil memuaskan. Aktivis HAM pun masih terus menuntut agar pemerintah mengusut tuntas kasus-kasus pelanggaran HAM berat masa lalu.

Sejauh ini, pemerintah sudah selesai menyusun naskah akademik dan draf rancangan undang-undang komisi kebenaran dan rekonsiliasi (RUU KKR). RUU KKR ini masuk prolegnas 2020.(plt)

tag: #mahfudmd  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
PEMPEK GOLDY
advertisement
KURBAN TS -DD 2025
advertisement
We Stand For Palestinian
advertisement
DD MEMULIAKAN ANAK YATIM
advertisement
Lainnya
Berita

Soroti Kasus Megakorupsi Poyek Fiktif Telkom Rp 431 M, Legislator: Perampokan Terang-terangan!

Oleh Sahlan Ake
pada hari Kamis, 03 Jul 2025
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Anggota Komisi VI DPR RI Mufti Anam menyoroti soal skandal korupsi proyek fiktif senilai Rp 431 miliar. Menurutnya, kasus megakorupsi di tubuh Telkom ini bukan hanya ...
Berita

Direktur Rumah Sakit Indonesia Tewas Akibat Serangan Israel, Sukamta: Kejahatan yang Luar Biasa

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)- Al Jazeera melaporkan 67 orang tewas dalm waktu 24 jam (2/7) di Palestina. Dari 67 orang itu, 11 orang yang tewas di antaranya saat menunggu bantuan kemanusiaan. Mereka ...