Oleh Jihan pada hari Minggu, 26 Jan 2020 - 18:15:03 WIB
Bagikan Berita ini :

Awal Februari, Pendamping Anies Sudah Ditentukan

tscom_news_photo_1580037303.jpg
Muhammad Taufik (Sumber foto : Istimewa)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta dari Partai Gerindra Muhammad Taufik menyanpaikan awal Februari 2020 wakil gubernur DKI Jakarta sudah ditetapkan.

"Inshaallah minggu pertama sudah ada namanya," kata Muhammad Taufik usai pembukaan Rakerda Gerindra di Jakarta, Minggu (26/1/2020).

Taufik mengatakan surat terkait calon gubernur DKI Jakarta telah masuk ke Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, dan dalam waktu dekat akan digelar rapat pimpinan daerah gabungan membahas tentang cawagub.

"Insyaallah Senin (27/1/2020) Rapimda, melalui rapat pimpinan gabungan berkaitan dengan permintaan Cawagub," kata Ketua DPP Partai Gerindra tersebut.

Ia menambahkan tanggal 29 Januari 2020 baru dimulai tahapan setelah itu pembentukan panitia pemilihan selanjutnya dilakukan paripurna pemilihan. "Iya Februari selesai," kata Muhammad Taufik.

Taufik juga menambahkan proses pemilihan akan sesuai dengan tata tertib pemilihan yang diatur oleh undang-undang.

Sebelumnya, Waketum Gerindra Sufmi Dasco Ahmad mengumumkan dua nama calon Wakil Gubernur (Cawagub) DKI Jakartayang baru. Dua nama itu yakni A Riza Patria perwakilan dari Gerindra dan Nurmansyah Lubis dari PKS.

"Saya bawa surat yang ditujukan kepada gubernur yang ditanda tangani oleh kedua belah pihak. Surat ini cabut surat terdahulu, di surat ini sudah setuju dua nama. Satu Nurmansyah Lubis, dan dua Ahmad Riza Patria," ucap Dasco, saat konferensi pers di Ruang Fraksi Partai Gerindra DPRD DKI Jakarta, Jakarta Pusat, Senin (20/01/2020). (Al)

tag: #  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement
Lainnya
Jakarta

Mahasiswa Kecewa dengan Sikap KPK: Ancam Akan Lapor ke Jokowi

Oleh Sahlan Ake
pada hari Rabu, 10 Agu 2022
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Mahasiswa yang tergabung dalam Aliansi Mahasiswa Menggugat kembali melakukan aksi di depan Kantor Badan Perencanaan dan Pembangunan Nasional (Bappenas). Massa aksi ...
Jakarta

Muncul Nama Heru Budi Hartono Pengganti Anies Baswedan, Siapa Dia?

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)- Masa jabatan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan akan habis masa jabatan pada 16 Oktober 2022. Mengingat Pilkada baru digelar 2024, posisi Anies akan diisi oleh penjabat ...