Oleh Aries Kelana pada hari Minggu, 21 Jun 2020 - 22:12:40 WIB
Bagikan Berita ini :

Nasdem Kritisi CFD Yang Langgar Protokol Kesehatan

tscom_news_photo_1592752360.jpg
Car Free Day (Sumber foto : istimewa)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) – Car Free Day (CFD) alias Hari Bebas Kendaraan Bermotor digelar lagi setelah ditiadakan sejak COVID-19 mewabah di Indonesia. Di sejumlah kota seperti Jakarta dan Bekasi, sudah banyak warga yang turun ke jalan di acara tersebut. Di Jakarat CFD digelar hanya untuk kegiatan olahraga di pagi hari.

Namun, di dalam keramaian itu, masih banyakd ijumpai warga yang tdiak mematuhi protokol kesehatan. Karena Ketua Fraksi NasDem di DPRD DKI Jakarta, Wibi Andrino, bilang banyak warga yang tidak melakukan jaga jarak pada saat CFD. Padahal jaga jarak penting untuk memutus rantai penularan virus Corona, penyebab COVID-19

Wibi meminta pemerintah DKI mengevaluasi perhelatan CFD. "NasDem meminta Pemprov DKI segera melakukan evaluasi dan penyempurnaan dan pengetatan agar CFD berikutnya bisa aman dan sehat untuk warga DKI," kata Wibi.

Selain tidak menjaga jarak, Wibi menemukan banyak peserta CFD berasal dari orang berusia lanjut dan anak-anak di bawah lima tahun. Padahal jika merunut pada protokol kesehatan, lansia dan bali tak boleh dilibatkan dalam CFD.

tag: #dki-jakarta  #covid-19  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement