Oleh Givary Apriman pada hari Rabu, 12 Agu 2020 - 09:05:59 WIB
Bagikan Berita ini :

Dulu Dukung Secara Militan, Kini PA 212 Sindir Keras Prabowo Kerap Gagal Nyapres

tscom_news_photo_1597195302.jpg
Ketua PA 212 Slamet Ma'arif (Sumber foto : Istimewa)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) -Persaudaraan Alumni atau PA 212 menolak keras wacana majunya kembali Ketum Gerindra Prabowo Subianto sebagai Capres 2024.

Seperti diketahui, pada kontestasi pemilihan presiden 2019 kemarin PA 212 memberi dukungan secara militan dan total kepada Prabowo Subianto.

Namun, kini Ketua Umum PA 212 Slamet Maarif mengatakan kalau Pilpres 2024 sebaiknya merupakan ajang bagi generasi muda untuk maju sebagai capres.

Pasalnya, kata Slamet sesuai etika berpolitik seharusnya regenerasi berjalan dalam dunia politik Indonesia dan sebaiknya capres yang sudah kalah berkali kali mengalah dan memberikan kesempatan bagi calon lainnya.

"Etika politik biarkan proses regenerasi berjalan di negeri ini. Yang sudah berkali-kali gagal ya tahu diri dan malu diri saja, masa mau jadi capres seumur hidup? Presiden saja hanya 2 periode," kata Slamet ketika dikonfirmasi, Selasa (11/08/2020).

Slamet menegaskan kalau tantangan pemerintahan ke depan akan semakin sulit untuk dihadapi. Untuk itu, Indonesia membutuhkan peran anak muda dalam membenahi negara.

"Dibutuhkan tangan anak muda yang cerdas dan trampil untuk benahi negeri," tegasnya.

Meski kontestasi Pilpres 2024 masih jauh, Slamet memberikan beberapa rekomendasi mengenai kriteria capres yang akan didukung oleh PA 212 yakni capres muda yang dinilai berpeluang.

"Masih jauh 2024. Yang jelas generasi muda punya peluang kita dukung dan tidak pro Neo Komunis," pungkasnya.

tag: #pa-212  #prabowo-subianto  #presiden2024  #partai-gerindra  #pilpres-2019  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement
Lainnya
Berita

Bacakan Eksepsi, Penasehat Hukum Robby Messa Sebut Dakwaan JPU Kabur Minta Kliennya Dibebaskan

Oleh Sahlan Ake
pada hari Selasa, 23 Apr 2024
MEDAN (TEROPONGSENAYAN) --Tim penasehat hukum terdakwa Robby Messa Nura, satu dari dua terdakwa kasus dugaan korupsi pengadaan Alat Pelindung Diri (APD) Covid-19 tahun 2020 yang merugikan keuangan ...
Berita

Ketum SOKSI Apresiasi Putusan MK dan Ucapkan Selamat Kepada Presiden-Wapres Terpilih Prabowo-Gibran

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Ketua Umum Dewan Pimpinan Nasional SOKSI. Ir. Ali Wongso Sinaga mengapresiasi tinggi amar putusan MK yang menolak permohonan gugatan Paslon 01 Anies -Amin dan Paslon 03 ...