Berita
Oleh Syamsul Bachtiar pada hari Selasa, 14 Jul 2015 - 10:24:07 WIB
Bagikan Berita ini :

Pemerintah Diingatkan Jangan Sampai Oplos Pertalite

37pertalite.jpg
Ilustrasi (Sumber foto : Ist)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) - Anggota Komisi VII DPR RI dari Fraksi Partai Gerindra Harry Poernomo mengingatkan pemerintah dalam hal ini Pertamina agar tidak menggunakan premium sebagai bahan tambahan dalam penggunaan bahan bakar jenis Pertalite.

"Menjual Pertalite, Pertamina harus menghindari penggunaan premium untuk memproses atau memproduksi Pertalite dengan cara mencampur atau mengoplos Pertamax dengan Premium, karena Premium merupakan produk yang "masih ditata niagakan" yang suatu saat bisa jadi akan disubsidi lagi jika harga minyak naik kembali," ujarnya melalui pesan BlackBerry di Jakarta, Senin (13/07/2015).

Dia menekankan saat beralih pada Pertalite nantinya, pemerintah harus bisa mengatur dan mengawasi penggunaan Pertalite tanpa ada subsidi.

"Yang penting barang subsidi tidak boleh digunakan untuk membuat Pertalite yang nanti dijual tanpa subsidi. Proses produksi pertalite tidak boleh menggunakan Premium sebagai bahan baku," jelasnya. (iy)

tag: #pertalite  #pemerintahan jokowi-jk  #komisi vii dpr ri  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement
Berita Lainnya
Berita

Kondisi Anaknya Sungguh Tragis di Tangan Mantan Suaminya, Lisa Tak Kuasa Membendung Airmata

Oleh Sahlan Ake
pada hari Selasa, 23 Apr 2024
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Ini adalah suatu kisah pilu yang dituturkan oleh seorang ibu kandung bernama Lisa yang memiliki seorang putri berinsial GI, dan GI adalah putri keduanya yang telah ...
Berita

Legislator Golkar Tegaskan Bangsa Indonesia Terus Dukung Kemerdekaan Palestina

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)-- Anggota DPR RI Mukhtarudin mengatakan bahwa Indonesia tetap mendukung kemerdekaan Palestina, sesuai dengan politik luar negeri yang dianut Indonesia. "Posisi ...