Berita
Oleh Agus Eko Cahyono pada hari Minggu, 30 Nov 2014 - 15:08:20 WIB
Bagikan Berita ini :
Dilanjutkan Rapat Bamus

Senin, DPD dan Baleg DPR Bahas Revisi UU MD3

45Farouk 005.jpg
Wakil Ketua DPD, Farouk Muhammad (Sumber foto : Mulkan Salmun)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)- Dewan Perwakilan Daerah (DPD) sepakat membahas Revisi UU MD3 untuk mengakomodir berbagai usulan. "Jadi sudah disepakati pada Senin (1/12/2014), sekitar pukul 09.00, Ketua Baleg DPR Sareh Wiyono akan menerima DPD," kata Wakil Ketua DPD RI Farouk Muhammad kepaa TeropongSenayan di Jakarta, Minggu (30/11/2014)

Diakui Farouk, dirinya terlebih dahulu berkomunikasi dengan Pimpinan DPR bidang politik yang diwakili Fahri Hamzah. "DPD akan memberikan masukan agar usulan-usulanya bisa diakomiidor dalam revisi UU MD3. Karena hal ini sesuai dengan amanat konstitusi yang belum tertampung," tambah senator asal NTB.

Menurut Farouk, kesepakatan ini merupakan forum yang baik. Karena usulan ini akan dibacakan dengan bersama Baleg DPR. Selanjutnya, akan dilanjutkan dengan rapat Badan Musyawarah (Bamus) pengganti. Karena Bamus yang resmi belum terbentuk," ungkap guru besar Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian (PTIK).

Dengan pembahasan ini, kata Farouk, setidaknya sudah ada kemajuan antara DPD dan DPR.

Selanjutnya, kata Farouk, DPD RI akan terus berusaha menjalankan optimalisasi kewenangan yang telah ada sekarang ini sesuai dengan tupoksi (tugas pokok dan fungsi) DPD RI. "Yaitu, legislasi, anggaran dan pengawasan. Juga sekaligus representasi daerah dan mengotimalkan diplomasi dengan negara-negara sahabat," imbuhnya. (ec)



tag: #DPD  #Senator asal NTB  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement
Berita Lainnya
Berita

Konsisten Wujudkan Pembangunan Berkelanjutan Lewat TJSL, Bank DKI Raih Penghargaan

Oleh Sahlan Ake
pada hari Selasa, 07 Mei 2024
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Langkah aktif Bank DKI dalam mendukung Pembangunan Berkelanjutan lewat Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) atau Corporate Social Responsibility (CSR) kembali ...
Berita

Aktivis 98 Sarankan Prabowo Gandeng KPK, BPK dan PPATK Saat Susun Kabinet

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)- Aktivis 98, Uchok Sky Khadafi menyarankan agar presiden terpilih 2024-2029, Prabowo Subianto meminta saran dan masukan dari KPK, BPK RI dan PPATK dalam menyusun formasi ...