Berita
Oleh Alfian Risfil Auton pada hari Kamis, 03 Nov 2016 - 21:55:19 WIB
Bagikan Berita ini :
Panglima Aksi Bela Islam

Munarman : Yang jaga kita itu Allah

6munarman.jpg
Munarman, Panglima Aksi Bela Islam (Sumber foto : Alfian Risfil Auton)

JAKARTA(TEROPONGSENAYAN) -Front Pembela Islam (FPI) malam ini melakukan rapat koordinasi di Markas Syariah DPP FPI di Petamburan terkait persiapan aksi damai di Istana Negara, Jumat (4/11/2016) besok, hadir dalam rapat koordinasi tersebut adalah Munarman yang merupakan Panglima 'Aksi Bela Islam II'.

Dia memastikan, besok massa aksi akan mulai bergerak ke Masjid Istiqlal usai sholat subuh.

"Koordinasi rute kita. Mengkoordinasikan kembali, sistem kita. Besok subuh langsung kita ke Istiqlal langsung ke Medan Merdeka Barat (Istana Negara). Ada yang shalat subuh di Istiqlal," kata juru bicara FPI tersebut saat ditemui di kantor DPP FPI, Kamis (3/11/2016) malam.‎

Munarman mengatakan, untuk melancarkan demo tersebut pihaknya juga sudah menyediakan dapur umum untuk konsumsi massa aksi.
"Banyak lah titiknya yang seputaran lokasi aja sudah ada empat dapur umur di deket lokasi aksi kita itu," ucap Munarman.

Sebagai panglima aksi tersebut, ia tidak merasa kesulitan untuk mengerahkan massa dari daerah atau melakukan berbagai persiapan. "Alhamdulillah (tidak ada kesulitan) Allah memudahkan segala urusan saya," kata dia.

Munarman mengatakan, banyak ulama, ustaz, artis yang juga akan hadir untuk menuntut penegak hukum agar segera mempercepat proses hukum dugaan kasus penistaan agama yang dilakukan Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok).

"Banyak lah artis juga, ustaz Arifin Ilham, Aa Gym, Camelia malik, Ratna Sarumpaet, semua elemen. Dan orang gak takut, aksi damai soalnya. Karena ini untuk menegakkan keadilan, menegakkan hukum," ujar Munarman.

Ia menegaskan, pihaknya pun tidak mempersiapkan tim khusus jika seandainya nanti ada provokator. Ia sudah percaya dengan tim yang sudah dikoordinirnya.

"Yang jaga Allah. Yang jaga kita itu Allah. Udah gak sanggup saya ini dijaga manusia," ucap Munarman.‎ (*)

tag: #demo-di-istana  #penistaan-agama  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement
Berita Lainnya
Berita

I Nyoman Parta Desak Aparat Kepolisian Usut Tuntas Kasus Tewasnya Mahasiswa STIP

Oleh Fath
pada hari Sabtu, 04 Mei 2024
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)- Anggota DPR RI dari daerah pemilihan Bali, I Nyoman Parta meminta aparat kepolisian mengusut tuntas tewasnya mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Pelayaran (STIP) Jakarta, Putu ...
Berita

Ini Kata Anies Soal Beredar Partai Perubahan

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Anies Baswedan membantah adanya tawaran untuk pembuatan partai. Beredar di sosial media rencana pembentukan partai perubahan dengan logo burung hantu. Dari foto yang ...