Berita
Oleh Syamsul Bachtiar pada hari Minggu, 28 Mei 2017 - 13:53:28 WIB
Bagikan Berita ini :

Teror Bom Kampung Melayu Diyakini Tak Pengaruhi Sektor Wisata

77nico-dpr-ts.jpg
Nico Siahaan (Sumber foto : Sahlan/TeropongSenayan)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)--Anggota Komisi X DPR Nico Siahaan meyakini teror bom di Kampung Melayu tidak akan mempengaruhi kunjungan turis mancanegara ke Indonesia.

"Hingga saat ini bisa alihkan perhatian dengan menampilkan wajah bagian lain Indonesia seperti Labuan Bajo, Raja Ampat atau pesona daerah timur lainnya," kata politisi PDIP itu di Jakarta, Minggu (28/05/2017).

Seharusnya, lanjut dia, kejadian bom bunuh diri di Kampung Melayu seharusnya bisa menjadi concern terhadap bagaimana menjadikan ini pelajaran atau evaluasi terhadap pemikiran-pemikran radikalis.

"Yang menumbuhkan pembenaran terhadap persepsi bahwa bisa lakukan segala hal dan dianggap sebagai sebuah aksi heroik atas tindak teror yang mereka lakukan," kata dia.

Tak hanya itu, lanjut Nico, media pun sebaiknya tidak hanya menjadi pembawa cerita atau berita tapi juga berpihak terhadap tindakan-tindakananti teror.

"Gunakan momen ini untuk sebarkan buruknya radikalisme dan paham-paham pemecah bangsa, gunakan momen ini untuk mempersatukan bangsa," pungkasnya.(yn)

tag: #bom-kampung-melayu  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement
Berita Lainnya
Berita

Tim Hukum Ganjar-Mahfud Optimis MK Kabulkan Gugatan Pilpres

Oleh Sahlan Ake
pada hari Selasa, 16 Apr 2024
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Tim hukum capres-cawapres nomor urut 03 Ganjar-Mahfud optimis gugatan perselisihan hasil Pemilu 2024 dikabulkan Mahkamah Konstitusi (MK). Hal itu diwakilkan salah satu ...
Berita

Ketua Fraksi PKS Soal Serangan Iran: Israel Biang Kerok Konflik dan Instabilitas Dunia

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Ketua Fraksi PKS Jazuli Juwaini menyesalkan eskalasi konflik Timur Tengah yang memanas akibat serangan drone-drone dan rudal balistik Iran ke wilayah (pendudukan) Israel. ...