Berita
Oleh Syamsul Bachtiar pada hari Kamis, 07 Sep 2017 - 17:42:35 WIB
Bagikan Berita ini :

Komisi I Acungi Jempol Kerja Keras PT Telkom Perbaiki Satelitnya

73Effendi-Simbolon1.JPG
Effendi Simbolon (Sumber foto : Dok/TeropongSenayan)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)--Langkah sigap manajemen PT Telkom memperbaiki gangguan teknis satelit Telkom I layak diapresiasi. Demikian disampaikan Anggota Komisi I DPR Effendi Simbolon.

"Tentu kita mendukung satu upaya untuk memberikan pelayanan untuk pelanggannya, ini sangat strategis. Saya juga apresiasi pihak Telkom yang sedang berupaya memperbaiki satelitnya. Apalagi akan meluncurkan satelit yang keempat, saya kira ini upaya yang sangat bagus untuk Telkom. Kita wajib memberikan dorongan untuk itu," kata politisi PDIP itu di Jakarta, Kamis (7/9/2017).

Menurutnya, dukungan moril bagi jajaran PT Telkom yang tengah berjuang memperbaiki satelitnya yang mengalami gangguan teknis jauh lebih penting ketimbang mencelanya.

"Tentu semua pihak baik pemerintah dan Menkominfo jangan memikirkan kesalahan. Pasalnya, satelit di luar angkasa pasti ada faktor human eror yang tidak dapat diduga," ujar Effendi.

Effendi berharap, kedepannya PT Telkom menjadi perusahaan yang makin mumpuni dengan tetap mengutamakan pelayanan terbaik bagi para pelanggannya.

"Apalagi PT Telkom milik kita dan tidak ada keraguan lagi untuk kedepannya Telkom akan lebih baik," pungkasnya.(yn)

tag: #pt-telkom  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
AMIN BANNER 01
advertisement
AMIN BANNER 02
advertisement
AMIN BANNER 03
advertisement
AMIN BANNER 04
advertisement
AMIN BANNER 06
advertisement
AMIN BANNER 08
advertisement