Berita
Oleh M Anwar pada hari Minggu, 31 Des 2017 - 20:36:40 WIB
Bagikan Berita ini :

Bundaran HI Dipadati 15.000 hingga 20.000 Pengunjung di Malam Tahun Baru

34malam-tahun-baru-di-hi_20141231_213310.jpg
Malam tahun baru di Bundaran HI (Sumber foto : Dok Istimewa)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) - Kapolres Jakpus, Kombes Roma Hutajulu menyatakan, pihaknya memperkirakan warga yang datang untuk merayakan malam pergantian tahun di kawasan Bundaran HI bakal capaib15.000 hingga 20.000 orang. "Kita perkirakan menjelang pukul 24:00 WIB, puncak perayaannya akan dipenuhi warga," ujarnya kepada wartawan di kawasan bundaran HI, Jakarta, Minggu (31/12/2017).

Menurutnya, Polres Jakpus bersama Kodam Jaya menjamin keamanan warga yang merayakan malam tahun ini. Total, sebanyak 4.500 personil keamanan akan berjaga di beberapa titik yang telah ditentukan. "Sesuai kegiatan, titik -titiknya tersebar dari sepanjang Monas, Sudirman, Thamrin, sampai bundaran HI," jelasnya.

Ia menambahkan, untuk kawasan Monas sendiri diperkirakan ada sekitar 7.000 warga yang memadati area tersebut. Sementara itu, bundaran HI merupakan area utama tempat digelarnya perayaaan malam tahun baru oleh Pemprov DKI Jakarta.

Terkait kemacetan yang ditimbulkan oleh adanya perayaan ini, Roma Hutajulu menegaskan, pihaknya akan mencermati setiap pergerakan oleh masyarakat dan berusaha menanganinya. "Semua angggota pengamanan sudah tergelar sejak pukul 4 sore. Sampai saat ini belum ada kejadian menonjol," katanya. (aim)

tag: #  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement
Berita Lainnya
Berita

Konsisten Wujudkan Pembangunan Berkelanjutan Lewat TJSL, Bank DKI Raih Penghargaan

Oleh Sahlan Ake
pada hari Selasa, 07 Mei 2024
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Langkah aktif Bank DKI dalam mendukung Pembangunan Berkelanjutan lewat Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) atau Corporate Social Responsibility (CSR) kembali ...
Berita

Aktivis 98 Sarankan Prabowo Gandeng KPK, BPK dan PPATK Saat Susun Kabinet

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)- Aktivis 98, Uchok Sky Khadafi menyarankan agar presiden terpilih 2024-2029, Prabowo Subianto meminta saran dan masukan dari KPK, BPK RI dan PPATK dalam menyusun formasi ...