Berita
Oleh M Anwar pada hari Selasa, 09 Jan 2018 - 13:22:58 WIB
Bagikan Berita ini :

Deklarasi, Dua DM Disambut Tradisi Buka Pintu dan Ribuan Kader

78airlangga-hartarto-terpilih-sebagai-ketua-umum-partai-golkar_20171219_081213.jpg
Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto. (Sumber foto : dok istimewa)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) -- Pasangan calon Deddy Mizwar - Dedi Mulyadi (Dua DM) tiba di Gedung Sasasana Budaya Ganesha (Sabuga) untuk mengikuti prosesi deklrasi. Dua DM disambut dengan tradisi Sunda atau dikenal sebagai ritual buka pintu.

Ritual buka ini hampir sama dengan tradisi palang pintu dari adat Betawi. Biasanya, ritual buka pintu dilakukan saat prosesi pernikahan. Namun kali ini tradisi tersebut dimanfaatkan untuk menyambut pasangan cagub dan cawagub Jabar.

Dua DM tiba di Gedung Sabuga, Jalan Tamansari, Kota Bandung, Selasa (9/1/2018) sekitar pukul 09.30 WIB. Keduanya lalu dihentikan oleh kerumunan orang yang sudah berkumpul di depan Gedung Sabuga. Lalu terlihat dua orang pria saling berhadapan.

Kedua pria yang disebut pendekar itu lalu saling melontarkan pantun seperti tradisi palang pintu dari Betawi. "1 x 1 sama dengan 1. Kalau mau masuk deklarasi buka dulu palang pintu," kata salah seorang pria yang berasal dari pihak penyambut Dua DM.

Setelah sekitar 10 menit melalui ritual palang pintu, Duo DM yang kompak mengenakan pakaian 'pengantin' serba putih memasuki Gedung Sabuga. Keduanya lalu memasuki sebuah ruangan.

Sekitar 10 menit berada di dalam ruangan itu, Dua DM lalu keluar dari Gedung Sabuga untuk menyambut Ketum Demokrat Susilo Bambang Yudhoyo (SBY yang datang bersama Ani Yudhoyono Edhie Baskoro (Ibas). Ribuan simpatisan juga menyambut SBY.

Dua DM memang sempat sarapan bareng SBY dan keluarga di salah satu kafe di kawasan Tamansari, Kota Bandung, pagi tadi. Namun, Duo DM bergegas lebih dulu meninggalkan SBY untuk menghadiri deklarasi.

Hingga berita ini diturunkan, Ketum Golkar Airlangga Hartarto belum datang ke Gedung Sabuga. Namun ribuan simpatisan dari Golkar dan Demokrat sudah memadati Gedung Sabuga sejak pagi hari. Hingga pukul 10.10 WIB kegiatan deklarasi belum berlangsung. (aim)

tag: #airlanggahartarto  #partai-demokrat  #partai-golkar  #pilkada-serentak-2018  #susilo-bambang-yudhoyono-sby  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement