Berita
Oleh Ferdiansyah pada hari Senin, 21 Mei 2018 - 07:16:50 WIB
Bagikan Berita ini :

Tangkap Satu Terduga Teroris di Surabaya, Polisi Bawa Sekarung Bukti

7densus.jpg
Ilustrasi (Sumber foto : ist)


SURABAYA (TEROPONGSENAYAN)--Seorang lelaki berinisial ET, warga Jalan Kedung Turi III, Kelurahan Kedungdoro, Surabaya, diamankan petugas kepolisian karena diduga terlibat aktivitas terorisme.

Menurut informasi, ET telah digiring ke Markas Kepolisian Resor Kota Besar (Polrestabes) Surabaya, Jawa Timur, Minggu (20/5/2018) malam untuk menjalani pemeriksaan, namun pihak kepolisian belum bisa dikonfirmasi perihal penangkapan tersebut.

Ketua Rukun Tetangga (RT) setempat Ali Wafi saat ditemui wartawan membenarkan salah seorang warganya berinisial ET (42), diciduk polisi pada sekitar pukul 18.45 WIB.

ET di Jalan Kedung Turi III, Kecamatan Tegalsari, Surabaya, tinggal bersama seorang istri dan dua orang anaknya yang telah beranjak remaja.

"Istri dan dua anaknya tidak ikut dibawa polisi, yang ditangkap cuma ET," katanya.

Dia mengatakan ET adalah warga asli kampung Kedung Turi, Surabaya.

Dalam keseharinnya tercatat ia pernah bekerja di Hotel Tunjungan Surabaya, yang berlokasi tak jauh dari tempat tinggalnya. Informasi dari warga lainnya, ET juga pernah bekerja di proyek pembangunan Tunjungan Plaza Surabaya.

Polisi usai menangkap ET kemudian menggeledah rumah itu. Penggeledahan berlangsung hingga menjelang pukul 23.00 WIB.

Tampak di antara polisi tersebut keluar dari rumah ET dengan membawa sekarung barang bukti, yang diduga berisi bahan-bahan yang akan digunakan sebagai peledak.(plt/ant)

tag: #bom-surabaya  #terorisme  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
AMIN BANNER 01
advertisement
AMIN BANNER 02
advertisement
AMIN BANNER 03
advertisement
AMIN BANNER 04
advertisement
AMIN BANNER 06
advertisement
AMIN BANNER 08
advertisement
Berita Lainnya
Berita

Fadel Muhammad: Fungsi Pengawasan DPD Fokus pada Masalah-Masalah di Daerah

Oleh Sahlan Ake
pada hari Jumat, 29 Mar 2024
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Wakil Ketua MPR Prof. Dr. Ir. Fadel Muhammad mengatakan fungsi pengawasan Dewan Perwakilan Daerah (DPD) harus lebih diperkuat dalam pengawasan terhadap pemerintah daerah. ...
Berita

Kini Nasabah Bank DKI Bisa Tarik Tunai Tanpa Kartu di ATM BRI

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Bank DKI kembali menunjukkan komitmennya dalam memberikan layanan terbaik kepada nasabah khususnya dalam layanan digital. Melalui kerja sama dengan PT Jalin Pembayaran ...