Berita
Oleh Mandra Pradipta pada hari Senin, 16 Jul 2018 - 18:16:27 WIB
Bagikan Berita ini :

Jokowi dan Prabowo Mainkan 'Politik Saling Kunci'

45pangi.jpg.jpg
Pangi Syarwi Chaniago (Sumber foto : Istimewa)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)--Direktur Eksekutif Voxpol Center Research and Consulting, Pangi Syarwi Chaniago mengatakan, saat ini baik Joko Widodo dan Prabowo Subianto tengah memainkan strategi politik saling kunci.

Di mana, ujar Pangi, keduanya sama-sama belum ada yang berani mengumumkan paket capres dan cawapresnya jelang pendaftaran 10 Agustus 2018 mendatang.

"Wajar kemudian political game theory dijalankan, politik saling kunci mengunci parpol koalisi, sehingga tidak ada ruang komunikasi dan lobi tingkat tinggi elite sentral partai," kata Pangi saat dihubungi di Jakarta, Senin (16/7/2018).

Jadi tak heran, lanjut Pangi, partai politik yang akan berkoalisi dalam poros petahana yakni Joko Widodo (Jokowi), maupun Prabowo sebagai penantang Jokowi di pemilu presiden (pilpres) 2019 masih mengulur waktu menentukan sosok Cawapresnya.

"Jangan kaget membaca fenomena paket capres dan cawapres sengaja dibuat menggantung, ini bagian dari taktik politik," tuturnya.(yn)

tag: #prabowo-subianto  #jokowi  #pilpres-2019  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement