Berita
Oleh Bara Ilyasa pada hari Selasa, 17 Jul 2018 - 14:10:49 WIB
Bagikan Berita ini :

SBY-Prabowo Bertemu, Demokrat Buka Peluang Koalisi dengan Gerindra

47Syarif-Hasan-indra.jpg.jpg
Syarief Hasan (Sumber foto : Dok/TeropongSenayan)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)--Wakil Ketua Umum Partai Demokrat Syarief Hasan mengatakan, masih ada kemungkinan pihaknya berkoalisi dengan Partai Gerindra dalam menghadapi Pilpres 2019.

Hal itu diutarakan Syarief jelang pertemuanKetua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dengan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto pada Rabu besok (18/7/2018).

"Ya Insya Allah. Kan bagus kalau kita berkoalisi namun tentunya kalau kita berkoalisi banyak hal yang harus kita bicarakan bersama. Kita lihat besok kelanjutan daripada pertanyaan itu. Saya pikir petermuan berlangsung positif," kata Syarief Hasan di Kompleks Parlemen, Jakarta, Selasa (17/7/2018).

Menurutnya, koalisi harus berdasarkan ingin mensejahterakan rakyat bukan atas pembagian kekuasaan saja.

Untuk itu, ia menilai keadaan ekonomi saat ini tidak dapat mensejahterakan rakyat. Bahkan, katanya, pertumbuhan ekonomi cenderung stagnan selama lima tahun terakhir.

"Ya kan kita bisa saksikan bersama. Tidak bergeser dari lima persen kan. Seharusnya kan 6 persen, 6,5 persen kan gitu. Kita inginkan pertumbuhan ekonomi lebih bagus supaya rakyat menikmati. Nah siapa capres yang miliki visi yang sama dengan kita tentu kita akan bersama-sama," kata anggota DPR RI itu.(yn)

tag: #partai-demokrat  #partai-gerindra  #pilpres-2019  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
AMIN BANNER 01
advertisement
AMIN BANNER 02
advertisement
AMIN BANNER 03
advertisement
AMIN BANNER 04
advertisement
AMIN BANNER 06
advertisement
AMIN BANNER 08
advertisement
Berita Lainnya
Berita

Fadel Muhammad: Fungsi Pengawasan DPD Fokus pada Masalah-Masalah di Daerah

Oleh Sahlan Ake
pada hari Jumat, 29 Mar 2024
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Wakil Ketua MPR Prof. Dr. Ir. Fadel Muhammad mengatakan fungsi pengawasan Dewan Perwakilan Daerah (DPD) harus lebih diperkuat dalam pengawasan terhadap pemerintah daerah. ...
Berita

Kini Nasabah Bank DKI Bisa Tarik Tunai Tanpa Kartu di ATM BRI

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Bank DKI kembali menunjukkan komitmennya dalam memberikan layanan terbaik kepada nasabah khususnya dalam layanan digital. Melalui kerja sama dengan PT Jalin Pembayaran ...