Berita
Oleh Mandra Pradipta pada hari Kamis, 06 Sep 2018 - 15:15:55 WIB
Bagikan Berita ini :

AIPA Bahas Rohingya, Jazuli: Bukan Ingin Intervensi Kedaulatan Myanmar

54Jazuli-Fadli.jpg.jpg
Jazuli Juwaini dan Fadli Zon memeperjuangkan hak-hak waga Rohingiya dalam sidang AIPA (Parlemen ASEAN) di Singapura (Sumber foto : Istimewa)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)--Komite Politik Sidang Umum ke-39 ASEAN Inter-Parliamentary Assembly (AIPA) membahas isu krisis kemanusiaan etnis Rohingya.

Anggota Badan Kerja Sama Antar Parlemen (BKSAP) DPR RI Jazuli Juwaini mengatakan, pembahasan itu sebagai bentuk perhatian atas hak-hak dasar manusia yang harus dipenuhi. DPR ingin menggugah perhatian semua delegasi parlemen ASEAN atas krisis kemanusiaan yang terjadi di kawasan regional ASEAN.

"Kita bukan ingin mengintervensi kedaulatan suatu negara. Tapi ini menyangkut hak hidup manusia yang sangat prinsip. Kita juga ingin mencari solusi atas masalah ini, bukan mau menyudutkan Myanmar," kata Jazuli usai mengikuti sidang Komite Politik AIPA di Singapura di Jakarta, Kamis (6/9/2018).

Jazuli setelah mendampingi Fadli Zon dalam Sidang Komite Politik tampak kecewa terhadap delegasi Myanmar yang tak terbuka dengan masalah Rohingya.

Hanya DPR RI yang mengangkat isu ini begitu gencar dalam Sidang Umum ke-39 AIPA di Singapura ini.

Dan ASEAN tidak boleh menutup mata atas tragedi kemanusiaan yang terjadi di kawasan ASEAN sendiri.

"Bagaimana mungkin kita bicara kemudahan akses ekonomi bagi rakyat, kalau kemerdekaan dan hak hidupnya sendiri tidak dilindungi.

"Semua pembicaraan jadi tidak bermanfaat. Semua lembaga dunia sudah angkat bicara soal Rohingya, termasuk PBB, parlemen dunia, dan negara-negara Eropa," ucapnya.

Perdebatan keras di Komite Politik tersebut membuat mata semua delegasi terbuka. Dan itu juga, tutur Politisi PKS ini, membuat delegasi Myanmar sadar bahwa apa yang dilakukan Pemerintah Myanmar terhadap etnis Rohingya sudah diketahui dunia, meskipun pemerintahnya berusaha menutup-nutupi.

"Kita tidak bicara agama di sini, tapi bicara kemanusiaan," pungkasnya.(yn)

tag: #jazuli  #wakilrakyat  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
thejoint
advertisement
We Stand For Palestinian
advertisement
DD MEMULIAKAN ANAK YATIM
advertisement
Berita Lainnya
Berita

MKD Gelar Sidang Terbuka di Kasus Uya Kuya Cs, DPR Tunjukkan Sebagai Lembaga yang Tak Anti-Kritik

Oleh Sahlan Ake
pada hari Senin, 03 Nov 2025
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Langkah Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD) DPR RI yang menggelar sidang awal terkait pelanggaran etik lima anggota DPR yang dinonaktifkan partainya buntut kasus "joget DPR" ...
Berita

Banyak Warga RI Berobat ke Luar Negeri, Komisi IX DPR Dorong Peningkatan Layanan Kesehatan Nasional

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Wakil Ketua Komisi IX DPR RI Yahya Zaini berpandangan pemerintah perlu meningkatkan kualitas layanan kesehatan nasional dan menjamin perlindungan hak pasien. Hal ini ...