Berita
Oleh sahlan ake pada hari Minggu, 02 Des 2018 - 13:41:23 WIB
Bagikan Berita ini :

Anies: Masuk Monas Tak Perlu Pakai KTP

89reuni212.jpg
Massa Reuni 212 memadati Kawasan Monas, Jakarta Pusat, Minggu (2/12/2018) (Sumber foto : ist)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)--Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengklarifikasi rumor tidak sedap terkait kewajiban menunjukkan KTP bagi peserta Reuni 212. Dia menyatakan, kabar tersebut tidak benar.

Anies mengatakan, Monas dirancang sebagai tempat berkumpul oleh seluruh Rakyat Indonesia.

"Tempat ini, tempat untuk seluruh masyarakat, karena itu tak ada kewajiban memakai KTP masuk ke tempat ini. Katanya beredar kabar semalam ya. Karena yang masuk sini pasti WNI. Monas bukan milik sekelompok orang, monas milik warna negara Indonesia," ujar Anies saat berorasi di depan jemaah Reuni 212, di Kawasan Monas, Jakarta Pusat, Minggu (2/12/2018).

Anies membuktikan bahwa di bawah kepemimpinannya Monas menjadi tempat berkumpul seluruh Warga Negara Indonesia.

Sebelumnya, saat berorasi, sebagai Gubernur DKI Jakarta, Anies mengucapkan selamat datang kepada massa yang sudah memadati Monas sejak pagi.

"Alhamdulillah, atas nama Pemprov DKI saya ucapkan selamat datang di kawasan Monas pada hadirin semuanya," kata Anies.

Tak ketinggalan dirinya juga mengucapkan salam kepada para pimpinan MPR Zulkifli Hasan, Wakil Ketua DPR Fadli Zon, Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto, tokoh senior Amien Rais, para alim ulama dan Umat Islam yang turut hadir di Reuni 212.(plt)

tag: #aksi-212  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement