Berita
Oleh Ahmad Syaikh pada hari Sabtu, 26 Jan 2019 - 19:34:32 WIB
Bagikan Berita ini :

Amankan Harlah Muslimat NU, Polda Metro Kerahkan Polwan Berhijab

95Polwan Berhijab.jpg.jpg
Polwan berhujab (Istimewa) (Sumber foto : Istimewa)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) -- Polda Metro Jaya mengerahkan Polisi Wanita (Polwan) berhijab untuk membantu pengamanan kegiatan Hari Lahir (Harlah) ke73 Muslimat Nahdlatul Ulama (NU).

"Total jumlah pengamanan Polri dan TNI sebanyak 5.000 personel," kata Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Polisi Argo Yuwono di Jakarta, Sabtu (26/1/2019).

Menurut Argo, kegiatan ini akan digelar Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta Pusat, pada Minggu 27 Januari besok, mulai pukul 00.00 WIB.

Kegiatan yang diisi shalat tahajud, shalat hajat, istighosah, tahlil, Salat Subuh berjamaah, 1.000 khotmil Alquran (rekor dunia), sarapan, hiburan gambus dan tarian sufi (rekor dunia).

Selain personel, Argo juga menuturkan petugas akan memberlakukan empat lapisan pengamanan yakni ring I di Stadion GBK, ring II (akses ring road), ring III (akses masuk ring road) dan ring IV di luar kawasan GBK.

Petugas juga menyediakan tempat parkir kendaraan di halaman belakang Gedung DPR/MPR RI, atau di samping Hotel Mulia Senayan, dan Parkir Timur Stadion GBK.

Hari lahir Muslimat NU ini rencananya akan dihadiri Presiden Joko Widodo yang saat kedatangannya disambut dengan salawat "Tolaal Badru" oleh penyanyi Tompi, dan lagu "Indonesia Raya" dengan dirijen Adie MS. (ahm)

tag: #polda-metro-jaya  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
Leap Telkom Digital
advertisement
PEMPEK GOLDY
advertisement
KURBAN TS -DD 2025
advertisement
We Stand For Palestinian
advertisement
DD MEMULIAKAN ANAK YATIM
advertisement