Oleh Sahlan Ake pada hari Jumat, 01 Jul 2022 - 20:16:23 WIB
Bagikan Berita ini :

Pemuda Didorong Tingkatkan Prestasi Bidang Olahraga di Era Digital

tscom_news_photo_1656681383.jpg
Rizki Aulia (Sumber foto : Istimewa)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Upaya pemerintah dalam meningkatkan prestasi Indonesia dalam bidang olahraga terus digalakkan. Berbagai program, pendidikan, dan pelatihan terus dijalankan untuk mengembangkan bakat yang ada pada pemuda dan pemudi di Indonesia.

Anggota Komisi I DPR RI, Rizki Aulia Rahman Natakusumah mengajak kepada seluruh warga Kabupaten Pandeglang untuk sama-sama bersinergi meningkatkan prestasi Kabupaten Pandeglang melalui Olahraga.

“Bakat pemuda di Kabupaten Pandeglang merupakan potensi besar dalam mengharumkan nama Kabupaten Pandeglang. Oleh karena itu, saya meminta kepada bapak-ibu semua dan pemuda-pemuda untuk bersama-sama meningkatkan bakat yang dimiliki dalam era digital ini," kata Rizki Aulia dalam webinar Ngobrol Bareng Legislator dengan tema “Berperestasi Olahraga di Era Digital”, Jumat (1/7/2022).

Sutoto selaku sekretaris Dinas Pendidkan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Pandeglang dalam kesempatan yang sama mengatakan, ditengah pesatnya era digital saat ini DINDIKPORA Kabupaten Pandeglang juga berusaha untuk membina pemuda-pemuda dengan memanfaatkan aplikasi pelatihan olahraga.

“Inovasi yang kami lakukan adalah melalui coaching games for upgrading performance, yaitu pemuda dilatih untuk melakukan permainan yang di inovasi oleh pelatih, dalam permainan tersebut anak dapat melakukan teknik dan taktik melalui pendekatan pelatihan. Contoh aplikasi pelatihan olahraga yang digunakan adalah game sports android, dynamique game play, dan masih banyak lain," ucapnya.

Selain itu, Sutoto juga mengatakan, harapannya dalam closing statement-nya kepada peserta webinar untuk dapat memanfaatkan perkembangan digital dalam bidang apapun, salah satunya olahraga, agar tidak tertinggal.

“Mulailah manfaatkan dengan baik digitalisasi untuk masuk dalam pembelajaran pada olahraga dalam satuan pendidikan maupun pelatihan-pelatihan. Semangat untuk terus meningkatkan prestasi olahraga, semoga bapak dan ibu semua tetap bugar," tegasnya.

tag: #dpr  #partai-demokrat  #fraksi-demokrat  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement
Lainnya
Berita

I Nyoman Parta Desak Aparat Kepolisian Usut Tuntas Kasus Tewasnya Mahasiswa STIP

Oleh Fath
pada hari Sabtu, 04 Mei 2024
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)- Anggota DPR RI dari daerah pemilihan Bali, I Nyoman Parta meminta aparat kepolisian mengusut tuntas tewasnya mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Pelayaran (STIP) Jakarta, Putu ...
Berita

Ini Kata Anies Soal Beredar Partai Perubahan

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Anies Baswedan membantah adanya tawaran untuk pembuatan partai. Beredar di sosial media rencana pembentukan partai perubahan dengan logo burung hantu. Dari foto yang ...