Berita
Oleh Emka Abdullah pada hari Senin, 29 Jun 2015 - 06:36:52 WIB
Bagikan Berita ini :

Margriet Tersangka Utama Pembunuhan Engeline, Inilah Sikap KPAI

91KPAI.jpg
Kantor KPAI (Sumber foto : Istimewa)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) - Polda Bali telah menetapkan Margriet Megawe sebagai tersangka kasus pembunuhan Engeline. Tim penyidik Polda Bali mengaku memiliki bukti permulaan yang cukup untuk menetapkan Margrite sebagai tersangka.

"Ya kami telah menetapkan MM (Margriet Megawe) sebagai tersangka dalam kasus pembunuhan Angeline," kata Kapolda Bali Irjen Pol Ronny F Sompie saat dihubungi TeropongSenayan, Minggu (28/6/2015) malam.

Menyikapi langkah cepat kepolisian, Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) mengapresiasi kinerja Polri dan seluruh elemen masyrakat yang peduli pada perlindungan anak.

Sekjen KPAI Erlinda meminta agar kepolisian tetap mengedepankan asas praduga tak bersalah, tetapi tidak boleh mengabaikan keterangan saksi dan fakta-fakta yang telah ditemukan.

"Menjadi pelajaran untuk pengungkapan kasus lain, tidak mempercayai begitu saja keterangan yang belum diuji secara mendalam," tulis Erlinda dalam keterangan pers yang diterima TeropongSenayan, Minggu (28/6/2015) malam.

KPAI juga mengimbau masyarakat untuk berhati-hati dalam mengadopsi atau mempercayakan pengasuhan anak pada orang lain. Erlinda mengira kasus ini akan berhenti pada Agus, pelaku pembunuhan yang telah ditetapkan sebelumnya. Namun setelah Mabes Polri terus melakukan pendalaman terhadap kasus ini, ternyata yang menjadi pelaku utama pembunuhan adalah Margriet, ibu angkat Engeline.

"Kepolisian tidak boleh mengabaikan alibi yang dilandasi oleh fakta-fakta dan kejanggalan yang ditemukan," lanjut Erlinda.

Menurutnya, alibi tersebut justru perlu dikembangkan untuk membuka jalan terhadap berbagai kemungkinan yang bisa terjadi yang harus diuji secara saintifik.(yn)

tag: #margriet  #engeline  #kpai  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement
Berita Lainnya
Berita

Peringati May Day 2024, BPJS Ketenagakerjaan Dukung Kesejahteraan Pekerja

Oleh Sahlan Ake
pada hari Kamis, 02 Mei 2024
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Wali Kota Administrasi Jakarta Utara, Ali Maulana Hakim mengatakan, dirinya sangat mendukung upaya-upaya peningkatan kesejahteraan pekerja atau buruh. Hal ini disampaikan ...
Berita

Dave Laksono Hadiri acara Digital and Intelligent APAC Congress 2024 Bangkok

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Di era baru yang terus berkembang, teknologi seperti Al dan Cloud mendorong batasan desain bisnis, meningkatkan produktivitas, dan mentransformasi model bisnis. Ketika ...