Berita
Oleh untung suryo pada hari Minggu, 06 Sep 2015 - 16:59:05 WIB
Bagikan Berita ini :

Lawan Risma-Wisnu, Demokrat Ajukan Calon Wakil Walikota Perempuan

9logo demokrat.jpg
Logo Demokrat (Sumber foto : dok teropongsenayan)
Teropong Juga:


JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) -Partai Demokrat mengusulkan calon wakil walikota perempuan guna menandingi pasangan Tri Rismaharini-Wisnu Sakti Buana dalam Pilkada Surabaya 9 Desember 2015.

Untuk calon walikotanya, Demokrat tetap mengusung nama Rasiyo yang sejak awal memang sudah diajukan. Sedangkan Dhimam Abror yang semula diusung bersama PAN sebagai wakil walikota digantikan Lucy Kurniasari.

"Tetap bersama PAN Demokrat usung Pak Rasiyo sebagai calon wali kota, dan ibu Lucy sebagai calon wakil walikota," ungkap Sekretaris Jenderal (Sekjen) DPP Partai Demokrat, Hinca Pandjaitan, di Kantor DPP Demokrat, Minggu (6/9/2015).

Hinca berharap, dengan pasangan ini Pilkada Surabaya bisa berlangsung dengan baik dan sesuai jadwal. "Kita berharap teman-teman di sana mengamankan ini. Mudah-mudahan selesai," tambahnya.

Pilkada Surabaya sudah beberapa kali jadwalnya diundur karena hanya diikuti satu pasangan calon, yaitu Tri Rismaharini-Wisnu Sakti Buana.

Terakhir, pasangan calon tambahan Rasiyo-Dhimam Abror dinyatakan tidak memenuhi syarat oleh KPUD Surabaya. Hingga akhirnya KPUD Surabaya pun membuka pendaftaran baru untuk ketiga kalinya. (ss)

tag: #calon perempuan demokrat  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement
Berita Lainnya
Berita

Bersinergi dalam Beragam Aksi Kebaikan, Alumni ITB 1997 Gelar Acara Silaturahmi

Oleh Fath
pada hari Minggu, 05 Mei 2024
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN)- Alumni Institut Teknologi Bandung (ITB) Angkatan 1997 menegaskan kebersamaan dan komitmennya untuk beraksi dalam berbagai bentuk kegiatan positif dalam Temu Kangen Syner97 ...
Berita

Jemaah Haji Kloter Pertama Mulai 12 Mei

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Kementerian Agama (Kemenag) melaporkan, pemberangkatan perdana jemaah Haji 1445 Hijriah/2024 Masehi pada 12 Mei 2024. Di mana sebanyak 22 kelompok terbang (kloter) akan ...