Berita
Oleh Amelinda Zaneta pada hari Sabtu, 14 Apr 2018 - 04:51:46 WIB
Bagikan Berita ini :

Pakar Politik: Prabowo Akan Keluarkan Kartu AS Didetik-detik Akhir

31anis-uno-640x479.jpg.jpg
Anies-Prabowo-Sandi (Sumber foto : Ist)

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) —Direktur Eksekutif Nusantara Center, Yudhie Haryono menanggapi teka-teki soal keputusan akhir yang akan diambil Probowo Subianto di Pilpres 2019.

Pakarpolitik ini menilai, sikap Prabowo yang menerima mandat dalam Rakornas DPP Gerindra, Rabu (11/4/2018) lalu, belum bararti Prabowo pasti maju menantang Petahana Jokowi.

Namun, kata Yudhie, Danjen Kopassus itumemiliki 'Kartu AS' yang akan dikeluarkan diwaktu yang tepat bila pada akhirnya tidak maju menjadi Capres.

“Saya kira Pak Prabowo tidak akan maju, itu (menerima mandat) hanya cara dia mengakumulasi dukungan Gerindra agar pendukungnya tidak kemana-kemana. Saya yakin, di detik-detik akhir akan ada kejutan yang beliau putuskan,” kata Yudhiedi Gedung DPR RI, Senayan, Jakarta, Jumat (13/04/2018).

Hal ini dia sampaikan merujuk pada sikap Prabowo, yang sudah melalakukan kejutan pada Pilkada DKI dengan secara mengejutkan memunculkan nama Anies Baswedan di injury time pendaftaran ke KPU.

“Ini seperti kejutan yang biasa beliau lakukan di pilkada-pilkada yang lain juga,” ungkapnya.

Jika skenario tersebut yang diambil, menurut Yudhie, Prabowo kemudian akan bertindak sebagai king maker di balik kontestasi Pilpres 2019. (Alf)

tag: #prabowo-subianto  #pilpres-2019  #aniessandi  #pilkada-jakarta-2017  
Bagikan Berita ini :
Advertisement
IDUL FITRI 2024
advertisement
IDUL FITRI 2024 MOHAMAD HEKAL
advertisement
IDUL FITRI 2024 ABDUL WACHID
advertisement
IDUL FITRI 2024 AHMAD NAJIB
advertisement
IDUL FITRI 2024 ADIES KADIR
advertisement
Berita Lainnya
Berita

Peringati May Day 2024, BPJS Ketenagakerjaan Dukung Kesejahteraan Pekerja

Oleh Sahlan Ake
pada hari Kamis, 02 Mei 2024
JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Wali Kota Administrasi Jakarta Utara, Ali Maulana Hakim mengatakan, dirinya sangat mendukung upaya-upaya peningkatan kesejahteraan pekerja atau buruh. Hal ini disampaikan ...
Berita

Dave Laksono Hadiri acara Digital and Intelligent APAC Congress 2024 Bangkok

JAKARTA (TEROPONGSENAYAN) --Di era baru yang terus berkembang, teknologi seperti Al dan Cloud mendorong batasan desain bisnis, meningkatkan produktivitas, dan mentransformasi model bisnis. Ketika ...